Menu

The Apurva Kempinski Bali Kembali Hadirkan Antologi Musik Indonesia Bertajuk Rock Anthology, Intip Yuk Beauty!

01 Juli 2023 16:40 WIB
The Apurva Kempinski Bali Kembali Hadirkan Antologi Musik Indonesia Bertajuk Rock Anthology, Intip Yuk Beauty!

Menjelajahi evolusi music rock di Indonesia bersama Aksan Sjuman, Indra Lesmana dan Raul Renanda. (Dok. Istimewa/The Apurva Kempinski Bali)

HerStory, Jakarta —

Setelah sukes dengan peluncuranya di bulan Maret 2023, The Apurva Kempinski Bali kembali menghadirkan Antologi Musik Indonesia. 

Kali ini, The Apurva Kempinski Bali mengangkat tema Rock Anthology dengan menampilkan penulis buku 'Antologi Musik Indonesia' Aksan Sjuman, musisi legendaris Indonesia Indra Lesmana, dan seniman Raul Renanda.

Penjelajahan sejarah dari musik Indonesia ini berlangsung pada 30 Juni 2023 pukul 18:00 di L'Atelier oleh Cyril Kongo, Bar ikonik di The Apurva Kempinski Bali.

Malam spesial yang dipenuhi dengan musik dan melodi ini menyuguhkan penampilan apik dari Lesmana, Sjuman, dan Renanda disertai bincang santai yang mengungkap latar belakang sejarah dari evolusi musik rock di Indonesia dari tahun 1960-an sampai 2000-an melalui setiap lagu yang ditampilkan. 

Selain itu, suara merdu dari Nancy Nanlohy dan Truedy turut melantunkan 10 lagu yang diiringi oleh Kevin Suwandhi sang pianist, Gustu Brahmanta sang drummer, dan Ucok sang bassist.

Baca Juga: Lontar Exhibition Digelar di Apurva Kempinski Bali, Naskah Berusia Berabad-abad Zaman Majapahit dan Berbagai Karya Seni Dipemarkan!

Baca Juga: The Faces of Indonesia: Persembahan Ciamik dari The Apurva Kempinski Bali untuk Menjaga Warisan Budaya Tanah Air, Seperti Apa?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.