Rayyanza, Nagita Slavina, Raffi Ahmad, dan Sus Rini (Instagram/Edited by HerStory)
"Terus pas malam, ibu, kan, masuk ke kamar. Pokoknya setiap ibuk masuk kamar tuh rasanya tuh kayak, 'Ini teh benar nggak, ya? Mimpi nggak, ya?' gitu, kayak nggak percaya," sambungnya.
Tak lama bekerja sebagai pengasuh Rayyanza, Sus Rini diajak bertandnag ke Singapura. Di sana, Sus Rini berkesempatan tidur di samping Nagita Slavina, yang sebelumnya tak pernah dibayangkan.
Sus Rini pun mengakui dosanya pada Nagita, tentang apa yang pernah dilakukannya kepada Nyonya Andara itu. Di mana, Sus Rini pernah diam-diam foto Nagita Slavina saat sedang tidur tepat di sampingnya.
"Habis itu, kan, nggak lama ibu ngajak ke Singapura, terus, kan, nggak sama bapak (Raffi Ahmad), terus ibu teh suruh saya tidur bareng sama ibu. Saya punya dosa sama ibu," aku Sus Rini.
"Kan ibu teh tidur ngebelakangi saya, terus saya teh tidur, kan sebelah ibu. Saya itu, kan, nggak bisa tidur sama sekali, terus saya foto ibu gini, saya teh sampai bilang, 'Ya Allah, Mak, benar nggak sih tidur sama artis?' gitu," sambungnya.
Nagita Slavina tak kuasa menghan tawanya setelah mendengar pengakuan dosa pengasuh anaknya itu.
Sikap Sus Rini yang demikian, juga membuatnya semakin dipuji netizen. Mereka melihat ketulusan pada diri Sus Rini.
@akunapaaja_o #susrini #nagitaslavina #rayyanza #raffinagita1717 #ransentertaiment #rans #fyp #xyzbca #fypシ゚viral #foryou #fypシ ♬ Tutur Batin - Yura Yunita
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.