Menu

Dokter Ahli Ungkap 3 Kesalahan Pakai Skincare yang Masih Sering Dilakukan Banyak Orang, Apa Aja ya?

13 Juli 2023 14:05 WIB
Dokter Ahli Ungkap 3 Kesalahan Pakai Skincare yang Masih Sering Dilakukan Banyak Orang, Apa Aja ya?

Ilustrasi wanita pakai skincare saat lagi buru-buru (Sumber/Pexels)

HerStory, Jakarta —

Beauty, memiliki kulit yang sehat dan terawat tentu menjadi dambaan banyak orang, khususnya bagi para wanita. Kamu pasti juga mau punya kulit sehat, kan?

Nah, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk merawat kulit adalah dengan menggunakan produk-produk skincare yang tepat sesuai dengan jenis kulit dan kondisi kulitmu.

Bicara soal produk skincare, Dokter Spesialis Dermatologi Claudia Christin MBBS, Ph.D, membahas soal kesalahan-kesalahan menggunakan skincare yang masih sering dilakukan banyak orang.

Penasaran? Yuk, simak baik-baik, ya!

1. Gak memerhatikan kondisi kulit sendiri

Kesalahan pertama yang masih sering dilakukan banyak orang adalah gak memerhatikan kondisi kulit dan gak tahu jenis kulit sendiri.

Jadi, masih banyak orang yang membeli produk skincare hanya karena FOMO (Fear of Missing Out) alias biar gak ketinggalan tren.

"Misalnya lagi nge-trend yang buat brightening, tapi masalahnya adalah jerawat. Kalau gitu yang harus diatasi terlebih dulu kan jerawat bukan mencerahkan wajah yang jadi prioritas. Jadi, pakailah produk sesuai dengan kebutuhan kulitmu," jelas dr. Claudia ditemui di Lippo Mall Puri, Jakarta, Rabu (12/7/2023).

2. Gak sesuai dengan anjuran pemakaian

Sebelum menggunakan produk skincare, jangan lupa untuk memerhatikan kandungan dan juga anjuran pemakaiannya. Sebab, masih banyak orang yang mengabaikannya, nih.

Menggunakan produk skincare gak sesuai dengan anjuran bisa berdampak buruk bagi kesehatan kulit, lho. Alih-alih mau glowing, skin barrier malah rusak.

"Ini masih sering terjadi sama produk eksfoliator yang ada kandungan AHA atau BHA. Biasanya, kalau habis pakai langsung berasa kulit halus dan langsung dipakai terus-menerus. Padahal, misalnya, anjuran pakainya hanya 2-3 kali aja dalam seminggu. Bukannya halus, malah jadi breakout soalnya skin barrier-nya jadi terganggu," ungkap dr. Claudia.

3. Gak konsisten

Masih banyak orang yang membeli produk skincare karena melihat packaging yang lucu atau produknya lagi tren di media sosial. 

Padahal, menggunakan produk skincare itu harus konsisten untuk melihat hasilnya secara maksimal karena hasilnya gak instan dan cepat.

"Gak konsisten pakai skincare juga gak boleh karena hasil dari produk skincare itu gak instan, jadi harus sabar," pungkas dr. Claudia.

Nah, itulah beberapa kesalahan menggunakan skincare yang masih banyak dilakukan. Kamu juga masih lakukan gak nih?

Baca Juga: Meski Niacinamide Ampuh untuk Atasi Jerawat, Tiati Beauty Ternyata Ada Efek Sampingnya, Apa Itu?

Baca Juga: Murah Meriah! 4 Rekomendasi Skincare untuk Mengecilkan Pori-pori dan Menghilangkan Komedo, Siap Lebaran Makin Glowing Gak Beauty?!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.