Kelapa muda kaya akan manfaat (Freepik/jcomp)
Air Kelapa kaya akan kandungan yang bermanfaat bagi ibu dan janin selama masa kehamilan. Terutama, untuk mencegah defisit nutrisi dan terjadinya dehidrasi. Makanya, enggak heran, hampir setiap ibu hamil yang begitu rutin mengonsumsi air kelapa, terutama air dari kelapa muda.
Meski disebut sebagai minuman isotonik yang aman dikonsumsi oleh ibu hamil. Mengonsumsi air kelapa itu enggak boleh sembarang lho, Moms. Ada aturan yang perlu kamu ketahui dan pahami untuk mengonsumsinya secara rutin.
Seperti asupan makanan lainnya, air kelapa enggak boleh dikonsumsi secara berelebihan. Disadur dari laman Mom Junction, air kelapa kaya akan meineral seperti kalium di dalamnya. Mengonsumsinya secara berlebihan, dapat menyebabkan terlalu banyak kalium dalam darah.
Kondisi tersebut dikenal sebagai Hiperkalemia, yang mana bisa menyebabkan perubahan irama jantung dan bisa berakibat fatal. Selama kehamilan, ketidakseimbangan elektrolit ini dapat menyebabkan komplikasi yang lebih serius.
Enggak ada bukti yang membenarkan air kelapa memiliki efek buruk bagi ibu hamil. Seperti jus buah atau sayuran lainnya, air kelapa dinilai aman bagi ibu dan juga janin.
Namun, keamanan sangat penting bagi ibu dan bayi yang belum lahir. Oleh karena itu, kamu juga perlu berhati-hati ya Beauty. Ingat, mengonsumsinya jangan berlebihan, hal ini dapat menyebabkan sembelit.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.