Menu

Moms Jangan Anggap Sepele Batuk dan Pilek Pada Anak, Dokter Bilang Bisa Berujung Komplikasi!

02 Agustus 2023 18:00 WIB
Moms Jangan Anggap Sepele Batuk dan Pilek Pada Anak, Dokter Bilang Bisa Berujung Komplikasi!

Ilustrasi anak batuk-batuk (africa-studio.com/Olga Yastremska and Leonid Yastremskiy)

HerStory, Jakarta —

Moms, batuk dan pilek merupakan penyakit yang sering dialami oleh anak. Kondisi ini adalah respon tubuh saat melawan zat yang dianggap berbahaya, dan mencegahnya masuk ke saluran napas bawah.

Penyebab batuk dan pilek pada anak beragam, mulai dari paparan virus, reaksi alergi, hingga pengaruh lingkungan seperti adanya polusi udara, Moms.

Biasanya anak yang belum genap berusia lima tahun, imunnya belum terbentu sempurna sehingga rentan diserang batuk dan pilek.

Di mana kekuatan tubuh anak untuk menangkal penyakit masih rendah. Maka tak heran kalau anak-anak masuk ke dalam kelompok yang rentan terkena penyakit.

Anak yang batuk dan pilek akan mengalami sejumlah gejala, mulai dari yang ringan sampai yang berat. Seperti sakit tenggorokan, bersin-bersin, hidung tersumbat, demam, pilek dengan cairan lendir di hidung, batuk, napas grok-grok, hingga nyeri tenggorok.

Hal ini dipengaruhi daya tahan tubuh anak dan seberapa besar kekuatan kuman penyakit masuk. Meski batuk dan pilek adalah penyakit yang umum diderita oleh anak, tetapi orangtua tidak bisa menganggap remeh.

Pada kelompok rentan seperti anak-anak, batuk dan pilek ternyata bisa menyebabkan komplikasi yang membahayakan kesehatan.

"Komplikasi yang dapat terjadi akibat paparan virus influenza umumnya lebih berat dibanding batuk biasa, yaitu radang paru-paru, infeksi telinga tengah, sinusitis, atau perburukan penyakit kronis seperti asma dan pneumonia," kata dokter spesialis ilmu kesehatan anak RS Pondok Indah Puri Indah, dr. Chynthia Rindang Kusumaningtyas, dalam siaran persnya, Rabu (2/7/2023).

Batuk dan pilek yang disebabkan oleh polusi udara juga tidak boleh diabaikan. Paparan polusi udara secara terus menerus dalam jangka waktu panjang dapat mengakibatkan gangguan pernapasan akut, asma, peradangan pada saluran pernapasan, penyakit jantung koroner, serangan jantung, hingga stroke.

Lantas apa yang harus dilakukan oleh orang tua saat anak alami batuk dan pilek?

jawabannya ada di halaman selanjutnya ya Moms!

Baca Juga: Flu dan Batuk Minggat, Ini 3 Resep Herbal ala Nabi Muhammad yang Cocok untuk Redakan Penyakit, Cuss Langsung Coba!

Baca Juga: Dari Garam Hingga Jahe, Ini 4 Obat Batuk Alami Terbaik Sepanjang Masa yang Bisa Hempas Penyakit dengan Mudah, Bisa Jadi Solusi Kilat!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah

Artikel Pilihan