Aplikasi New SIGA. (Istimewa: BKKBN/Edited by HerStory)
"Kemarin saya ke Jogja. Kemudian saya lihat angka (KEK) di sana, ternyata masih sangat besar jumlahnya. Ini kenyataan dan menjadi tugas kita semua untuk bisa mengatasi," ucap Hasto, dalam keterangan tertulis, diterima HerStory, Jumat (11/8/2023).
Oleh karena itu, permasalahan gizi dan nutrisi menjadi tantangan nyata. Menurut Hasto, berbagai nutrisi penting seperti folat sangat diperlukan untuk mencegah kelahiran stunting.
"Kita tahu hari ini angka kelainan atau cacat kongenital juga cukup tinggi. Punya underline, problem karena defisiensi nutrisi. Adanya asam folat yang defisiensi akan mengganggu pertumbuhan otak, sumsum tulang yang juga bisa terganggu sehingga banyak terjadi kelahiran cacat," tutur Hasto.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum AIPGI, Hardinsyah menyambut baik Buku Menu Bergizi Dashat Nusantara. Harapannya, diterbitkannya buku ini, masyarakat bisa mengetahui menu makanan bergizi untuk mencegah stunting pada anak.
“Langkah jitu menekan pertambahan kasus stunting adalah dengan tindak pencegahan. Dilakukan mulai dari ibu hamil, ibu menyusui, dan anak baduta. Lalu, kita membuatnya secara digital di mana ada web erlina namanya, erlina.co.id. Yang di dalamnya menyajikan tips-tips seorang ibu mempersiapkan kehamilan sesuai arahan Kepala BKKBN,” tutup Hardinsyah.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.