Menu

Awas Bikin Ketagihan! Resep Pangsit Ayam Kuah, Ditambah Sambal Makin Nikmat

23 Agustus 2023 05:50 WIB
Awas Bikin Ketagihan! Resep Pangsit Ayam Kuah, Ditambah Sambal Makin Nikmat

Pangsit Kuah Sayur.(PinterestEdited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Pasti Beauty sudah gak asing lagi dengan pangsit. Yap, pangsit kerap dikenal sebagai makanan khas China yang begitu populer. Kini, pangsit sudah banyak dimasak dengan berbagai cara, salah satunya disantap bersama kuah kaldu yang gurih.

Pangsit ayam kuah yang lembut cocok banget disantap di kala cuaca dingin atau malam hari. Bagi yang suka pedas, bisa ditambahkan sambal. Nah, dikutip dari akun Instagram @permatatryaa, berikut resep pangsit ayam kuah. Simak baik-baik ya!

Bahan:

  • 200gr dada ayam fillet
  • 100gr paha ayam fillet
  • 1 butir putih telur
  • 3sdm tepung tapioka
  • 2siung bawang putih (haluskan)
  • 1sdt perasan air jahe
  • 1sdm saus tiram
  • 1sdm kecap asin
  • 1sdt kecap ikan
  • 1sdt kaldu jamur
  • ½sdt merica bubuk
  • ¼sdt gula pasir
  • kulit pangsit/dimsum

Bahan kuah:

  • 1 liter air
  • tulang/tetelan sapi, bisa juga diganti ceker (direbus sebentar)
  • 1 batang daun bawang
  • 1sdt garam
  • ½sdt gula
  • 1sdt kaldu jamur
  • ½sdt merica bubuk

Minyak bawang:

  • 20gr kulit ayam
  • 5siung bawang putih cincang
  • 30ml minyak goreng
  • sedikit air

Cara membuat:

  1. siapkan blender, masukkan ayam, telur, tepung, saus tiram, kecap asin, kecap ikan kaldu jamur, merica bubuk dan gula pasir. Blender hingga semua nya tercampur rata, jangan terlalu halus.
  2. siapkan kulit pangsit/dimsum, isi dengan adonan secukupnya kemudian lipat sesuai selera masing-masing.
  3. siapkan panci lalu isi 1 liter air kemudian didihkan. Beri sedikit minyak (1sdt)
  4. masukkan satu persatu pangsit nya, masak selama kurang lebih 10 menit. Angkat
  5. untuk minyak bawang, masak kulit ayam dengan sedikit air hingga airnya susut. Setelah airnya susut, masukkan minyak dan bawang putih cincang. Masak dengan api kecil hingga kuning kecoklatan
  6. untuk kuahnya, didihkan air dan masukkan tulang/tetelan sapi atau ceker, masak hingga air berkurang setengah lalu bumbui dengan potongan daun bawang, garam, gula merica dan kaldu jamur
  7. cara penyajian, siapkan mangkuk kemudian tambahkan 1sdt minyak bawang lalu masukkan pangsit dan kuahnya. Bisa menambahkan toping bakso dan sawi rebus sesuai selera. Beri taburan daun bawang, dan siap disajikan.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Cocok untuk Si Kecil yang Gak Suka Sayur, Ini Resep Unik Kembang Kol Goreng yang Bikin Mereka Terkecoh! Mau Buktikan?

Baca Juga: Sedapnya! Jarang Ditemukan di Warung Makan, Ini Resep Kulit Melinjo Teri yang Cocok Disantap dengan Nasi Panas, Bikin Ngiler!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan