Ilustrasi bau mulut (Popsugar/Edited by HerStory)
Beauty, mulut yang menghasilkan bau bisa saja menandakan adanya suatu masalah dalam tubuh. Bau yang disebabkan karena makanan atau masalah kesehatan gigi seperti gigi berlubang biasanya akan menghasilkan bau seperti bau busuk.
Namun berbeda dengan penderita penyakit asam lambung seperti GERD, bau mulut yang dihasilkan biasanya akan terasa seperti bau asam dan cenderung menghasilkan sensasi rasa pahit di mulut.
Hal tersebut terjadi akibat dari asam lambung yang sudah naik ke atas kerongkongan dan baunya mulai tercium melalui mulut penderitanya, Beauty.
"Bau mulut bisa dihilangkan melalui sikat gigi atau obat kumur mulut, tapi hal tersebut akan kurang efektif dalam kasus bau mulut karena asam lambung. Sebaiknya atasi dulu penyakit asam lambungnya," jelas dr. Saskia Aziza Nursyirwan, Sp.PD-KGEH Dokter Spesialis Penyakit Dalam Eka Hospital Bekasi, Selasa (22/7/2023).
Sakit GERD memang membutuhkan penanganan dari dokter, tetapi ada hal yang bisa dilakukan untuk mencegah GERD dan penyakit asam lambung lainnya bisa bertambah parah yang dianjurkan oleh dr Saskia, antara lain:
Untuk mengatasi bau mulut dari asam lambung yang naik, penderita membutuhkan obat yang dapat meredakan gejala yang disebabkan oleh asam lambung yaitu antasida. Biasanya antasida bisa ditemukan secara bebas di apotek terdekat dan bisa didapatkan tanpa perlu menunjukan resep dokter.
Namun, perlu ditekankan antasida hanyalah obat yang digunakan untuk mengurangi rasa nyeri dan bukan untuk menyembuhkan dari penyebab asam lambung. Sehingga penggunaannya tidak disarankan untuk mengobati asam lambung dalam jangka waktu panjang. Penyakit asam lambung biasanya dapat diatasi dengan perubahan gaya hidup yang lebih sehat serta beristirahat.
Namun jika penyakit asam lambung yang dirasakan tak kunjung hilang atau bahkan bertambah parah, maka segera temui dokter spesialis gastroenterologi untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.