Illustrasi Foreplay sambil Ciuman di Leher (Freepik/Edited by HerStory)
Foreplay atau pemanasan adalah aktivitas yang biasanya dilakukan para suami istri sebelum bercinta. Biasanya, hal ini dilakukan untuk menunjang hubungan seks semakin bergairah. Lalu, apakah ada durasi yang pas untuk melakukan foreplay?
Dijelaskan seksolog dokter Boyke Dian Nugraha Sp.OG, foreplay mencakup hal-hal seperti mencium, menjilat, memegang, membisikkan, menggigit bahkan hingga mencakar.
Semua aktivitas yang melibatkan seluruh organ dan panca indra tersebut, lanjut dia sangat menyenangkan karena dapat melepaskan oksitosin, serotonin, dan dopamin. Hormon perasaan baik ini dapat mengurangi stres dan membantu seseorang keluar dari pikiran sendiri saat bersama pasangan dan lebih menikmati seks.
"Foreplay itu dari mulai mencium, memegang, membisikkan, menggigit, mencakar, menggesek-gesekkan rambut dan semua organ kita panca indra kita yang ada di muka yang ada di seluruhnya digesek-gesekan kepada tubuh pasangan, itu it's oke," ucapnya seperti yang di kutip dari akun TikTok @wishdrboyke melalui sumber sindikasi konten suara.com pada Rabu (27/9/2023).
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.