Ilustrasi bayi yang akan dipakaikan perawatan tubuh. (Google/Miki House)
Perut kembung selain pada orang dewasa juga bisa menyerang bayi lho Moms. Karena tak bisa mengomunikasikan apa yang dirasakannya, biasanya jika si kecil mengalami perut kembung maka akan jadi rewel.
Berkaitan dengan itu Moms perlu tahu ciri bayi kembung dan cara mengurangi kembung di perutnya.
"Kembung pada bayi sendiri menjadi penyebab bayi tidak nyaman dan menangis kencang secara tiba-tiba," jelas dr. Riska Larasati seperti dikutip Herstory di laman Alodokter, Kamis (10/19/2023).
Sementara itu, menurut dr. Riska perut kembung jika terjadi saat si kecil usianya masih 3 bulan, itu adalah hal wajar karena saluran cerna si kecil belum sempurna.
"Bila saluran cerna berisi gas atau udara tidak dikeluarkan misalnya melalui kentut atau sendawa maka dapat menyebabkan perut kembung akibat udara atau gas terperangkap," sambung dr. Riska.
Untuk ciri-ciri perut kembung pada si kecil itu pasti ditandai dengan anak yang rewel secara tiba-tiba, lalu perutnya terasa keras, sering melengkungkan punggung ke belakang, kaki sering diangkat ke dada, dan sering kentut, serta susah tidur.
"Penyebab kembung dapat terjadi akibat pengaruh makanan mengandung gas tinggi, seperti kubis, kembang kol, brokoli, yang dikonsumsi ibu. Kemudian pada bayi yang sudah MPASI konsumsi berlebihan sayuran dapat berisiko kembung, kemudian konsumsi jus pada bayi berusia di bawah 1 tahun, menyusui dengan pelekatan yang salah,penggunaan dot yang tidak pas dan sebagainya," tutur dr. Riska saat menjelaskan penyebab kembung pada bayi.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.