Menu

Gak Kaleng-kaleng! Ini 6 Manfaat Jambu Biji, Cocok Banget Dikonsumsi saat Musim Hujan Ini Moms!

11 Desember 2023 22:35 WIB
Gak Kaleng-kaleng! Ini 6 Manfaat Jambu Biji, Cocok Banget Dikonsumsi saat Musim Hujan Ini Moms!

Buah jambu biji. (Pexels/Any Lane)

Diungkap dalam Food Insight, likopen adalah senyawa antioksidan yang berguna untuk melawan berbagai radikal bebas yang berlebihan di dalam tubuh yang jadi pemicu penyakit kronis seperti kardiovaskular dan kanker. 

Berikut ini beberapa manfaat jambu biji merah untuk kesehatan:

1. Membangun Sistem Kekebalan Tubuh 

Kandungan vitamin C dalam jambu biji kadarnya lebih tinggi beberapa kali lipat dari buah jeruk. Vitamin C adalah antioksidan yang ampuh membantu membangun sistem kekebalan tubuh.

Senyawa ini akan bekerja untuk memperbaiki jaringan yang rusak pada tubuh. 

2. Meredakan Flu dan Batuk 

Jika rutin dikonsumsi, buah jambu biji dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Antioksidan yang terkandung di dalam jambu biji bisa membantu melindungi jantung dari berbagai kerusakan akibat radikal bebas. 

Sementara itu, kandungan kalium dalam jambu biji bisa membantu mengatur tekanan darah dan seratnya dapat menurunkan kadar kolesterol. 

3. Melancarkan Saluran Pencernaan 

Kandungan serat yang ada di dalam jambu biji juga bisa membantu melancarkan pencernaan. Dalam satu biji merah dapat mengandung 12% serat untuk kebutuhan harian tubuh. 

Dengan mengkonsumsi buah jambu bisa membantu terhindar dari sembelit, mengurangi penyakit diare srta menjaga kesehatan usus.

4. Menurunkan Resiko Kanker

Dalam berbagai penelitian terungkap, semua bagian dari tumbuhan jambu biji m, mulai dari daun, buah, dan bijinya memiliki khasiat untuk melawan sel kanker, semisal kanker leukimia, melanoma, usus besar dan prostat. 

Kandungan vitamin C, quercetin dan likopen yang ada dalam buah jambu biji bersifat anti kanker dan anti oksidan.

5. Ampuh Turunkan Gula Darah 

Buah jambu biji, mempunyai manfaat untuk menurunkan tingkat gula darah. Buah jambu biji bagus untuk dikonsumsi oleh para penderita diabetes. 

Buah jambu biji memiliki indeks glikemik yang cukup rendah dengan serat tinggi, sehingga bisa membantu mencegah naiknya gula darah.

Disamping itu, para ahli juga meyakini jika mengkonsumsi teh daun jambu biji bisa menurunkan tingkat gula darah bagi penderita diabetes melitus tipe 2. 

6. Menjaga Kesehatan Jantung 

Dengan mengkonsumsi buah jambu biji secara rutin bisa membantu meningkatkan kesehatan organ jantung.

Kandungan antioksidan jambu biji diyakini ampuh melindungi jantung dari berbagai kerusakan karena radikal bebas. 

Kemudian, kandungan kalium dalam buah jambu biji ampuh membantu mengelola tekanan darah. Sementara serat dapat menurunkan tingkat kolesterol yang bisa membahayakan kesehatan jantung. 

Demikian bahasan soal manfaat jambu biji untuk kesehatan kita. Selama mencoba Moms!

Baca Juga: Nyamuk Mulai Datang karena Musim Hujan? Ini 7 Tanaman yang Ampuh untuk Mengusirnya, Moms Wajib Tanam di Pekarangan Rumah Nih!

Baca Juga: Kamu Tetap Bisa Fashionable Meski Naik Motor Saat Musim Hujan, Ini Tipsnya dari Tokopedia Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan