Ilustrasi wanita sedang tidur. (Unsplash/Damir Spanic)
Hubungan rumit antara tidur dan stres, di mana stres dapat menghambat tidur, serta kurang tidur dapat meningkatkan tingkat stres kamu lho Beauty!
Kurang tidur dapat menghambat kemampuan otak kamu membentuk ingatan, tetap fokus dan belajar hal-hal baru, menyebabkan kabut otak dan kesulitan berkonsentrasi.
Tidur memainkan peran penting dalam menjaga keseimbangan hormon, ini berdampak langsung pada kesehatan mental dan fisik kamu.
Kurang tidur dapat berhubungan erat dengan penyakit mental seperti kecemasan, depresi, gangguan afektif musiman, gangguan bipolar dan gangguan kepribadian ambang.
Ingatlah, tidur yang baik adalah kunci untuk menjaga kesehatan mental kamu. Jika kamu mengalami masalah tidur yang terus-menerus, konsultasikan dengan profesional kesehatan untuk mendapatkan bantuan yang tepat.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel:
Lihat Sumber Artikel di Akurat
Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Akurat. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.