Menu

Tampil Modis dengan Harga Terjangkau, Intip Yuk Koleksi Syakeph Official x AM

26 April 2024 23:00 WIB
Tampil Modis dengan Harga Terjangkau, Intip Yuk Koleksi Syakeph Official x AM

Koleksi Syakeph Official x AM (istimewa/dok stylo)

Nama-nama koleksi busana Syakeph Official x AM terdiri dari Shamima, Sunita, Sharon, Shanaya, dan Serena.

Syakeph Official x AM resmi dirilis tanggal 25 April 2024, dengan acara ‘Intimate Launching: The First Collection’ yang diadakan di Ruang Serbaguna Bentara  Budaya Jakarta. 

Acara peluncuran ini terdiri dari brand showcase, press launching, dan mini trunk  show yang menampilkan seluruh koleksi Syakeph Official x AM. 

Selain Idho dan Anggiasari, acara peluncuran ini juga turut menghadirkan Vivi Kosidin selaku Fashion Category Development Senior Lead Tokopedia. 

"Tokopedia terus berupaya membantu pelaku usaha di Indonesia–termasuk di bidang fesyen wanita–memulai dan membangun bisnis lewat pemanfaatan teknologi  untuk meraja di negeri sendiri. Salah satunya, dengan mendukung peluncuran brand lokal Syakeph Official," ujar Vivi. 

"Lewat peluncuran ini, masyarakat bisa mendapatkan koleksi Syakeph Official yang berkolaborasi dengan desainer Anggiasari Mawardi melalui Tokopedia dengan lebih mudah. Tokopedia berharap dapat terus menjadi panggung bagi pelaku usaha fesyen lokal di Indonesia termasuk Syakeph Official untuk menciptakan peluang  bisnis sekaligus bersama mendorong pemerataan ekonomi secara digital," tambahnya. 

Koleksi Syakeph Official x AM bisa didapatkan di offline booth yang berada di Bentara Budaya Jakarta dari tanggal 24-26 April 2024, atau secara online di Tokopedia. Untuk informasi lebih lengkap mengenai koleksi Syakeph Official x AM, jangan lupa  follow Instagram @syakeph.official ya.

Baca Juga: 4 Gaya Fashion Lama yang Populer Lagi Saat Ini, Ada Berkain Beauty!

Baca Juga: Guna Menggiatkan Modest Fashion Indonesia di Pasar Asia, BI Gelar IN2MF 2024 di Kuala Lumpur

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: