Menu

Herbathos di 2024 Konsisten Memadukan Jamu dan Gaya Hidup Modern pada Generasi Muda

27 Mei 2024 15:10 WIB
Herbathos di 2024 Konsisten Memadukan Jamu dan Gaya Hidup Modern pada Generasi Muda

ilustrasi jamu (istimewa)

HerStory, Jakarta —

Beauty, tahukah kamu jika tanggal 27 Mei selalu dirayakan sebagai Hari Jamu Nasional 2024. Nah, berkaitan dengan itu, untuk merayakan Hari Jamu Nasional 2024.

PT Herbathos Untuk Indonesia, pemimpin terkemuka di industri jamu, bersemangat mengumumkan inisiatifnya untuk mempererat hubungan antara jamu dan Generasi Z serta Milenial Indonesia. Dengan mengakui keragaman pandangan generasi muda terhadap jamu, PT Herbathos melihat kesempatan emas untuk memadukan jamu dalam kehidupan modern mereka.

Studi terbaru oleh PT Herbathos menunjukkan bahwa meskipun ada tantangan dalam meningkatkan minat konsumsi jamu di kalangan muda, ada tren positif yang menunjukkan apresiasi mereka terhadap jamu sebagai warisan budaya yang berharga dan gaya hidup alami.

Direktur Utama PT Herbathos, Ahmad Zaini, optimis, "Kendati ada rintangan dalam memperkenalkan jamu pada generasi muda, kami yakin ada peluang besar untuk mengintegrasikannya ke dalam gaya hidup mereka. Kami berkomitmen untuk menghadirkan pendekatan yang lebih modern dan inovatif, yang resonan dengan kecintaan mereka pada musik dan budaya pop."

Data menarik menunjukkan peningkatan penjualan jamu sebesar 20% pada kuartal pertama tahun ini, dengan kontribusi signifikan dari konsumen berusia 18-35 tahun.

PT Herbathos juga mengungkapkan hasil survei terkini tentang preferensi visual konsumen, yang menunjukkan bahwa meskipun visual klasik masih memiliki tempat di hati pemuda, visual modern lebih disukai karena mencerminkan identitas mereka dan mendorong pembelian. Terlebih pada produk-produk unggulan mereka seperti Etawalin, Freshmag, Zymuno, Freshvision, Etawaku Platinum, dan Bio Insuleaf.

Pengetahuan tentang jamu yang diwariskan dari keluarga, terutama ibu, adalah aset berharga. Meski beberapa responden menyebutkan rasa pahit dan aroma kurang menyenangkan dari jamu, mereka juga memberikan saran kreatif untuk menggabungkannya dengan minuman atau bahan lain.

Baca Juga: Tanpa Olahraga, Ini Resep Jamu Diet Pasca Melahirkan Bikin Body Makin Singset!

Baca Juga: Resep Jamu Penangkal Flu dan Demam, Moms Wajib Coba!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan