Menu

FrieslandCampina dan Frisian Flag Indonesia Resmikan Pabrik Terbesar, Tawarkan Produk Susu Bergizi

03 Juli 2024 01:35 WIB
FrieslandCampina dan Frisian Flag Indonesia Resmikan Pabrik Terbesar, Tawarkan Produk Susu Bergizi

FrieslandCampina dan Frisian Flag (istimewa)

FFI juga menekankan partisipasinya dalam mendukung aspirasi gizi Indonesia untuk membangun bangsa yang maju dan berkembang. Terlibat dalam berbagai inisiatif untuk meningkatkan kesehatan anak-anak. Pada tahun 2012, FrieslandCampina mempublikasikan studi SEANUTS I (Southeast Asian Nutrition Surveys) dengan universitas dan lembaga penelitian terkemuka di empat negara: Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Memanfaatkan hasil penelitian di Indonesia, FFI meluncurkan program Gerakan Nusantara pada tahun 2013 untuk meningkatkan kebiasaan hidup sehat anak-anak Indonesia melalui kebiasaan minum susu, berolahraga, dan mengonsumsi jajanan yang aman, berkualitas, dan bergizi di kantin sekolah.

Kemudian pada tahun 2022, SEANUTS II sebagai tahap kedua, melanjutkan penelitian mengenai status gizi, pola makan, dan gaya hidup lebih dari 14.000 anak di bawah usia 12 tahun di mana ditemukan bahwa 1 dari 4 anak Indonesia mengalami stunting dan lebih dari 70 persen anak Indonesia memiliki asupan zat gizi mikro yang kurang (tidak memenuhi kecukupan gizi mikro kalsium dan vitamin D). Temuan SEANUTS II di Indonesia menggarisbawahi urgensi misi FFI untuk mengatasi masalah gizi pada anak – anak.

"Kami terus mendukung dan berkolaborasi dengan pemerintah agar FFI meningkatkan kontribusi kami untuk membangun masyarakat yang lebih kuat di Indonesia. Dalam sepuluh tahun terakhir, kami telah menunjukkan upaya kolaboratif dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, para ahli gizi, organisasi dan akademisi melalui 'Program Susu Sekolah', dan dengan Peluncuran investasi terbesar sekaligus Peresmian Program Kolaborasi kami - proyek percontohan Program Makanan Bergizi, sebagai dukungan terhadap agenda Pemerintah terpilih mendatang dalam menyediakan nutrisi yang berkualitas bagi anak-anak dan ibu. Bekerja sama dengan  Indonesia Food Security Review (IFSR), program ini diharapkan dapat menjangkau 10 sekolah di Cikarang yang memberikan manfaat bagi lebih dari 2 ribu siswa setiap harinya hingga Desember 2024," tutup Berend van Wel.

Baca Juga: Begini Cara Frisian Flag Dukung Program Makan Bergizi Gratis untuk Tekan Angka Stunting dan Gizi Buruk

Baca Juga: Lewat Peresmian Pabrik Baru di Cikarang, Frisian Flag Buktikan Komitmen Perbaiki Gizi Anak Indonesia dan Cegah Stunting

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan