EduAll Junior (Herstory)
Moms, di era yang serba cepat dan terus berkembang seperti saat ini, membuat orangtua kualahan. Tantangan dan peluang dalam membesarkan anak-anak pun mengalami perubahan signifikan, Moms.
Terlebih anak-anak Generasi Alpha, yang kebanyakan merupakan anak-anak dari para millennial, kini memiliki akses informasi yang jauh lebih luas dibandingkan generasi sebelumnya.
Hal ini menjadi tantangan karena takut nantinya bisa membangun ketergantungan terhadap penggunaan gadget, serta membangun rentang fokus (attention span) yang pendek.
Namun, fenomena ini dapat juga dilihat sebagai sebuah peluang agar mereka dapat tumbuh menjadi pribadi yang lebih kritis dan mendorong anak untuk memiliki perspektif yang beragam.
Sehingga, orangtua modern terus berupaya memastikan anak-anak mereka dapat tumbuh menjadi versi terbaik dari diri mereka sendiri di masa depan. Untuk mencapai hal tersebut, Generasi Alpha perlu belajar memanfaatkan keunggulan mereka sambil mengatasi tantangan yang ada.
Menjawab tantangan ini, EduALL, sebagai salah satu konsultan pendidikan independen di Indonesia yang hadir sejak tahun 2016, memperkenalkan program terbarunya melalui EduALL Junior di acara launching hari ini (31/08) di Sentra Niaga Puri Indah.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.