Presiden Joko Widodo meresmikan Rumah Sakit Kementerian Kesehatan (RS Kemenkes) Makassar (istimewa)
"Saya tadi masuk (ke RS Kemenkes Makassar) ini, kok melebihi hotel bintang lima. Kemudian yang saya kagum peralatan rumah sakitnya, semuanya super modern," ujar Jokowi.
Saking mewahnya, RS Kemenkes Makassar ini memiliki peralatan medis serba digital berupa catheterization laboratory (Cath Lab) atau layanan kateterisasi jantung.
Selain itu ada magnetic resonance imaging (MRI), CT scan atau computerized tomography scan, hingga ruang operasi yang super modern. Bahkan, jumlah anggarannya gak main-main lho.
"Anggaran yang dibutuhkan untuk membangun rumah sakit ini Rp 1.560.000.000. Tidak setop di situ, karena alat kesehatannya sendiri yang sudah berjalan Rp 360 miliar dan akan berjalan menjadi Rp 520 miliar. Artinya Rp 2 triliun lebih rumah sakit khusus Sulawesi Selatan, Makassar," papar Jokowi.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.