Menu

MotoGP Mandalika 2024 Sokong Ekonomi Pariwisata dengan Sumbang Transaksi hingga Rp 4,8 Triliun, Wamen Bangga: Kami Sangat Apresiasi!

21 November 2024 04:55 WIB
MotoGP Mandalika 2024 Sokong Ekonomi Pariwisata dengan Sumbang Transaksi hingga Rp 4,8 Triliun, Wamen Bangga: Kami Sangat Apresiasi!

MotoGP Mandalika 2024 Catatkan Nilai Transaksi Ekonomi Hingga Rp 4,8 Triliun (Istimewa)

Seperti diketahui, MotoGP Mandalika 2024 merupakan ajang balapan sepeda motor kelas dunia yang digelar di Indonesia sebagai tuan rumahnya. Di tahun ini merupakan seri ke-15 penyelenggaraannya dari total 22 seri. Ajang MotoGP Mandalika 2024 ini melibatkan sebanyak 22 pembalap dari 11 tim.

Setelah bergelut di lintasan dengan 27 lap, Jorge Martin akhirnya dinobatkan menjadi juara main race MotoGP Mandalika 2024. Kemudian disusul oleh Pedro Acosta di posisi kedua dan Fecco Bagnaia di posisi ketiga.

Selain menonton para pembalap beradu kecepatan di lintasan, para pengunjung juga dihibur oleh penampilan musik dari Lombok Ethno Fusion, Pelita Groove, Dj Yasmin, Ghea Youbi, Geisha, Ada Band, Gigi hingga Slank.

Tak hanya itu, pengunjung pun disuguhi oleh puluhan booth kuliner yang menyajikan makanan lezat serta aneka minuman segar. Ada pula beberapa booth UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) yang menjual aneka kerajinan tangan menarik.

Baca Juga: Rayakan Ultah ke-3, InJourney Dongkrak Potensi Pariwisata Berkelanjutan Indonesia dan Fokus pada Pemberdayaan, Intip Inovasinya Yuk!

Baca Juga: Ngepoin Sentul Tourism Board, Konon Katanya Bisa Jadi Pusat Pariwisata di Sentul City

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan