HerStory, Jakarta —
Beauty, saat musim hujan makanan berkuah emang paling enak, kan? Salah satu rekomendasi makanan berkuah yang wajib kamu santap saat cuaca dingin adalah rawon. Perpaduan antara daging sapi dan kuahnya yang segar, pasti bikin kamu ketagihan Beauty.
Jika Beauty tertarik, cusss simak resepnya berikut ini.
Bahan-bahan:
- 2 potong daging sapi
- secukupnya Minyak goreng
- Bumbu halus
- 2 butir kluwek
- 2 buku jari kunyit
- 4 butir kemiri
- 1 buku jari jahe
- 5 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt lada putih
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang sereh
- Secukupnya bawang daun
- secukupnya garam
- secukupnya Penyedap rasa
Condiments:
- secukupnya Telur rebus
- secukupnya Kecambah kecil
Cara membuat:
- Cuci bersih daging sapi. Rebus hingga matang.
- Setelah matang, ambil daging dan potong-potong sesuai selera.
- Siapkan bahan untuk bumbu halus; kluwek, kunyit, jahe, kemiri, bawang merah, bawang putih.
- Goreng kunyit, jahe, kemiri, bawang merah, dan bawang putih hingga layu agar tidak bau langu.
- Blender halus kunyit, jahe, kemiri, bawang merah, bawang putih, kluwek, ketumbar bubuk, lada putih.
- Tuangkan secukupnya minyak. Goreng bumbu halus. Tambahkan daun salam, sereh, dan daun jeruk. Goreng hingga harum. Masukkan potongan daging dan goreng bumbu hingga matang sempurna.
- Tambahkan bumbu halus ke dalam air rebusan daging. Tambahkan garam dan penyedap rasa. Tambahkan irisan bawang daun. Aduk rata dan koreksi rasa.
- Saran penyajian: masukkan kecambah kecil dan potongan telur ke dalam mangkuk. Siram dengan kuah rawon.
Baca Juga: Dokter Spill 7 Cara Jaga Kesehatan Jantung agar Tetap Sehat, Cuss Terapkan Mulai Sekarang!
Baca Juga: Resep Sambal Bawang, Nikmati dengan Telur Dadar Maknyus Banget, Cusss Cobain!