Menu

Bank Nobu Sokong UMKM di Program KRUPUK Bersama SRCIS, Berhasil Gaet Ratusan Toko Kelontong!

21 Januari 2025 22:34 WIB
Bank Nobu Sokong UMKM di Program KRUPUK Bersama SRCIS, Berhasil Gaet Ratusan Toko Kelontong!

Program KRUPUK dari Bank Nobu (Istimewa)

Romulus Sutanto selaku Direktur PT SRC Indonesia Sembilan (SRCIS) mengatakan bahwa program KRUPUK ini gak cuma menyediakan sumber pendanaan untuk UMKM naik kelas tapi juga untuk membantu meningkatkan daya saing toko kelontong binaan SRCIS (Toko SRC). Dengan adanya pendanaan ini, pemilik Toko SRC bisa mengembangkan usahanya mulai dari meningkatkan kapasitas, produk, hingga perbaikan infrastruktur.

Program ini selain untuk membantu para UMKM memperluas akses permodalannya juga merupakan bentuk inovasi dan komitmen SRCIS dalam meningkatkan pembinaan dan pendampingan bagi UMKM toko kelontong yang telah dijalankan selama 16 tahun melalui program Sampoerna Retail Community (SRC).

“Kerja sama kami dalam program KRUPUK bersama NOBU Bank ini merupakan wujud dari komitmen kami dalam mendorong pertumbuhan UMKM toko kelontong dan mewujudkan UMKM berdaya saing dari sisi perluasan akses permodalan," kata Romulus.

Romulus pun berharap, toko kelontong binaannya bisa memanfaatkan kemudahan akses ini sehingga pondasi bisnis yang dibangun bisa semakin kuat.

"Untuk itu kami berharap toko-toko kelontong anggota SRC dapat memanfaatkan kemudahan akses permodalan ini dalam membangun pondasi bisnis yang kuat maupun mengembangkan usahanya,” lanjutnya.

Selain itu, harapan juga ia dipanjatkan agar program ini bisa menjangkau seluruh jaringan SRC yang kini telah beranggotakan lebih dari 250.000 toko kelontong yang aktif berkolaborasi dengan 6.300 toko grosir Mitra SRC di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Di Tengah Isu Ekonomi Lesu, Pasar UMKM Berjaya di Global! Kemendag Akui Perkuat Sinergi Ekspor Barang

Baca Juga: Bukan hanya untuk Hiburan, Video TikTok Bantu Promosikan Produk UMKM di E-Commerce, Bagaimana Caranya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan