Menu

Penampilan yang Menarik Bisa Bikin Mood Happy, Percaya Gak Beauty? Intip Yuk Tips Makeup Cantik yang Bikin Percaya Diri

13 Maret 2025 16:00 WIB
Penampilan yang Menarik Bisa Bikin Mood Happy, Percaya Gak Beauty? Intip Yuk Tips Makeup Cantik yang Bikin Percaya Diri

Alat makeup. (Unsplash/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Mood dan penampilan saling terkait erat dan mempengaruhi satu sama lain. Rasa percaya diri terhadap penampilan dapat meningkatkan suasana hati, menambah energi positif, dan membangun kepercayaan diri dalam beraktivitas. Sebaliknya, ketidakpuasan terhadap penampilan bisa menurunkan semangat dan mempengaruhi mood secara negatif. Cara berpakaian dan penggunaan riasan berperan besar dalam menciptakan kesan terhadap diri sendiri. Penampilan yang baik dapat membangkitkan suasana hati yang lebih positif serta meningkatkan rasa percaya diri. Dengan memilih warna yang sesuai dengan karakter, seseorang dapat merasa lebih percaya diri dan meningkatkan suasana hati. Oleh karena itu, penampilan menjadi salah satu faktor penting dalam menjalani hari dengan lebih positif.

Salah satu brand kecantikan lokal ini mempercayai bahwa setiap warna merupakan bentuk cerminan dari suasana hati dan ekspresi diri.  Mood Matters, hadir dengan memadukan make up yang sudah mengandung skincare, sehingga konsumen tidak perlu khawatir akan muncul masalah kulit saat sedang menggunakan riasan. Mood Matters juga terinspirasi dari gagasan bahwa riasan dapat lebih dari sekedar mempercantik diri tetapi juga dapat mengangkat emosi,  membangun kepercayaan diri dan juga dapat menghubungkan kita dengan batin kita. Maka dari itu setiap produk dirancang untuk selaras dengan perasaan.

Saat ini Mood Matters sudah memiliki 5  produk yang dijual dipasaran, mulai dari Wonder Dew Tinted Lip Serum, Stay All Day Liquid Eyeliner, Brow Mate Micro Pencil dan produk jagoan mereka Dream Skin Satin Cushion dengan coverage medium yang memiliki SPF 30 dan hasil akhir satin, diperkaya dengan skincare infused sehingga sangat ringan saat digunakan diwajah, mudah untuk di blend, tidak mudah crack dan membuat tampilan kulit lebih sehat, untuk penggunaan dalam waktu yang lama akan membuat  Dream Skin Satin Cushion terlihat semakin menyatu dengan kulit wajah anda.  Tak hanya cushion,  Seamless soft liquid blush pun menjadi salah satu produk jagoan mereka, karena mengandung Ekstrak Teh Hijau sebagai antioksidan alami yang memberikan tampilan pipi merona dan sehat. Seamless Soft Liquid Blush juga diperkaya dengan UV Filter untuk melindungi kulit dari sinar UVA/UVB dengan tekstur yang ringan, mudah di blend dan memiliki pigmentasi warna yang tinggi.

Daniel selaku Founder dari PT. Aura Cantika Lestari yang menaungi brand Mood Matters mengatakan “Kami menghadirkan kecantikan yang tidak hanya dapat dilihat, tetapi juga dapat dirasakan, dan menjadi salah satu cara untuk kita mengekspresikan diri. Kami ada di setiap momen, suasana hati, dan setiap versi diri anda. Dengan Mood Matters, kosmetik bukan hanya alat - tapi tempat anda untuk mengekspresikan emosi. Biarkan setiap warna mencerminkan suasana hati anda dan biarkan kecantikan bersinar dari dalam ke luar. “Mood matters is more than makeup, it’s a mood.”

Baca Juga: 5 Rekomendasi Makeup yang Bisa Bikin Cantik Kamu Natural

Baca Juga: Fresh dan Flawless, Ini 3 Ide Make Up Simpel ala Jang Da Ah! Hasilnya Gak Perlu Diragukan Lagi Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan