Ramadan Runway 2025 (istimewa)
Di sana, gak cuma anak muda saja yang antusias tapi juga ada ayah, ibu, anak, dan kakek-nenek ikut menunggu Fashion Parade menyuguhkan karya rancang-busana desainer Poppy Dharsono, Nieta Hidayani, Honok, Koyko, Melookmel, dan Agnes Linggar Budhisurya, serta penampilan grup musik Yovie & Nuno.
Dengan kepadatan pengunjung dan omzet yang dicapai, hal itu bak membuktikan bahwa gelaran fashion dapat menyodot perhatian publik dan berkontribusi besar pada peningkatan omzet di saat ekonomi global sedang melambat, termasuk di Indonesia.
Uniknya, gak cuma fashion show saja lho yang dihadirikan dalam gelaran Ramadan Runway 2025 ini. Kamu juga bisa menikmati pengalaman berbeda, seperti workshop, kompetisi desainer dan icon, fundrising, kirab ramadan, pop market, dan exhibiton.
Poppy Dharsono selaku Ketua Umum Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) sangat takjub melihat antusias para pengunjung tentang acara tersebut terlebih gelaran Ramadan Runway 2025 juga membawa dampak positif terutama dalam sisi ekonomi.
"Saya senang sekali. Ternyata penuh membludak. Salut kepada para pengunjung Mall Kota Kasablanka. Ramadan Runway ternyata membawa dampak positif bagi banyak orang di tengah kondisi ekonomi sedang melambat," ujarnya.
"Bagi para pencinta fashion terima kasih telah membeli produk karya anak negeri karena membuat mereka menjadi semakin kuat dan memberi dampak bagi ekonomi Indonesia. Saya mengapresiasi kepada para panitia kebanyakan anak-anak muda bisa bekerja dengan baik sehingga mendapat apresiasi sebesar ini. Pencapaian luar biasa," lanjutnya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.