HerStory, Jakarta —
Moms, saat ini bisa dibilang masih musim hujan, tak heran sih bisa pagi, siang, sore, atau malam cuacanya dingin karena hujan.
Nah, di cuaca seperti ini, makanan hangat yang paling sering dicari. Tim Herstory sendiri punya satu rekomendasi makanan hangat yang gak boleh Moms dan keluarga lewatkan, apa itu? Yup betul, jawabannya sup buntut. Tenang, kamu gak usah takut masaknya bakal ribet dengan bahan yang super banyak. Herstory akan rangkumkan resep yang praktis ala rumahan. Meski begitu rasanya tetap empuk, gurih, dan pastinya nagih. Jika Moms tertarik, cus simak resepnya berikut ini.
Bahan-bahan:
- 1 kg buntut sapi, potong sesuai ruas
- 2 liter air
- 2 batang wortel, potong bulat
- 2 kentang, potong dadu besar
- 2 batang daun bawang, potong kasar
- 2 batang seledri
- 1 buah tomat, potong jadi 4 bagian
- 1 sdm margarin/minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
- 6 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 1 sdt merica butiran atau merica bubuk
- 1/2 sdt pala bubuk
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu Pelengkap:
2 butir cengkeh
1 kayu manis ukuran kecil
Kaldu sapi bubuk
Bawang goreng untuk taburan
Sambal dan jeruk nipis sebagai pelengkap
Cara membuat:
- Rebus buntut sapi dalam air mendidih selama 5 menit untuk menghilangkan kotoran dan bau amis. Buang airnya, cuci bersih buntut, lalu tiriskan.
- Rebus kembali buntut dengan 2 liter air hingga empuk (sekitar 1,5–2 jam jika direbus biasa, atau 30–40 menit jika menggunakan presto). Tambahkan daun seledri dan sedikit garam untuk memperkaya rasa kaldu.
- Tumis bumbu halus dengan margarin hingga harum. Tambahkan cengkeh dan kayu manis jika digunakan, tumis sebentar.
- Masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan buntut. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.
- Tambahkan wortel dan kentang, masak hingga sayuran empuk.
- Masukkan tomat, daun bawang, dan koreksi rasa dengan garam, gula, dan kaldu bubuk jika diperlukan. Masak sebentar, lalu matikan api.
- Sajikan sop buntut hangat dengan taburan bawang goreng, sambal, dan jeruk nipis.
Baca Juga: Resep Capcay Kuah Kental ala Rumahan, Rasanya Enak Moms, Cocok untuk Makan Siang
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Bawang Putih untuk Makan Siang, Gurih dan Empuknya Bikin Nagih