Menu

Belum Banyak yang Tahu, Ini Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih

31 Maret 2021 21:00 WIB
Belum Banyak yang Tahu, Ini Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih

Seorang wanita sedang memegang gelas untuk minum air putih. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Beauty, kamu tahu enggak sih bahwa setiap sel dalam tubuh membutuhkan airĀ lho. Air sangat penting untuk fungsi pencernaan, jantung, paru-paru, dan otak. Enggak heran deh kalau banyak ahli kesehatan yang mengingatkan betapa pentingnya untuk sering-sering mengonsumsi air.

Banyaknya air yang dikonsumsi akan berbeda-beda pada setiap orang tergantung tingkat aktivitas harian, kondisi hamil, menyusui atau sedang sakit. Tapi, belum banyak yang tahu bahwa ada waktu-waktu terbaik untuk minum air lho. Kapan saja ya?

1. Saat Bangun Tidur

Waktu terbaik untuk mengonsumsi air putih adalah ketika baru bangun tidur. Pasalnya saat tidur, tubuh tak mendapatkan cairan sehingga rentan dehidrasi. Setelah bangun tidur disarankan untuk mengonsumsi satu sampai dua gelas air putih.

2. Sebelum Makan

Jika kamu ingin menahan nafsu makan, coba minum sebelum makan besar. Hal ini bisa membuat tubuh menjadi lebih mudah kenyang. Melansir laman Everydayhealth (31/3/2021) sebuah penelitian kecil menemukan bahwa minum air sebelum makan membantu pria dan wanita makan lebih sedikit dan lebih merasa kenyang. Penelitian ini ditemukan pada Oktober 2018 di jurnal Clinical Nutrition Research.

3. Saat Mengonsumsi Makanan Berserat

Minum air dengan makanan berserat bisa meningkatkan pencernaan. Air sangat penting untuk diminum bersama makanan berserat tinggi. Serat bergerak melalui sistem pencernaan dan menyerap air, membantu membentuk tinja dan meningkatkan metabolisme.

4. Saat Tubuh Lemas

Waktu terbaik untuk mengonsumsi air putih ketika tubuh sedang lemas. Ketika waktu ini, biasanya orang-orang memilih untuk mengonsumsi kopi agar bisa kembali bersemangat. Namun, para ahli kesehatan lebih menyarankan untuk mengonsumsi air putih. Sebuah ulasan yang diterbitkan di Nutrients pada Januari 2019 mencatat bahwa selain kelelahan, dehidrasi dapat menyebabkan kemarahan, permusuhan, kebingungan, dan depresi. Dengan demikian, mengonsumsi air saat lemas bisa meningkatkan energi - dan suasana hati.

5. Setelah Olahraga

Setelah berolahraga, pastikan klamu mengonsumsi air. Minum air setelah berolahraga membantu mengatur suhu tubuh dan juga mengganti cairan yang hilang karena berkeringat. Minum air putih adalah bagian penting dari program penurunan berat badan.

6. Sebelum Tidur

Kamu perlu minum air setiap hari agar tubuh berfungsi dengan baik. Beberapa orang minum segelas air sebelum tidur agar tetap terhidrasi sepanjang malam. Minum air adalah salah satu cara alami untuk membantu detoksifikasi tubuh dan meningkatkan pencernaan.

Air hangat meningkatkan sirkulasi darah, membantu tubuh memecah limbah, dan meningkatkan keluaran keringat. Minum air hangat sebelum tidur akan membuat tubuh tetap terhidrasi sepanjang malam dan dapat membantu tubuh membuang racun yang tak diinginkan. Ini juga dapat membantu meredakan nyeri atau kram di perut.

Baca Juga: Biar Asupan Cairan Terpenuhi, Intip Yuk Aturan Minum Air Putih saat Puasa

Baca Juga: Alamak! Ternyata Minum Air Putih Bisa Picu Anak Stunting, Kok Bisa Sih?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.