Menu

Pecinta Endog Merapat! Yuk Kurangi Konsumsi Telur Setiap Hari, Ini Bahayanya...

26 April 2021 09:00 WIB
Pecinta Endog Merapat! Yuk Kurangi Konsumsi Telur Setiap Hari, Ini Bahayanya...

Ilustrasi telur ceplok. (Unsplash/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Telur seringkali menjadi pilihan menu makanan karena mudah diolah. Telur juga menjadi alternatif makanan kalau kamu bingung untuk menentkan menu masakan. Benar begitu, kan?

Perlu kamu tahu, beberapa telur memiliki risiko keracunan makanan karena bakteri yang disebut Salmonella. Bakteri tersebut terdapat pada telur-telur yang tampaknya bersih dan cangkang yang enggak retak.

Meski banyak orang pecinta telur, memakan telur setiap hari ternyata memiliki efek samping berbahaya untuk kesehatan tubuh, lho. Dilansir dari berbagai sumber (26/04/2021), inilah bahaya konsumsi telur setiap hari. Yuk, simak baik-baik, ya!

Muncul Jerawat

Mengonsumsi telur setiap hari dapat menimbulkan jerawat. Olahan telur biasanya mengandung karbohidrat yang dapat meningkatkan peradangan dalam tubuh. Nah, peradangan itulah yang akan membuat laju produksi kelenjar minyak meningkat, sehingga membuat kulit berminyak. Kulit yang berminyak mengundang bakteri dan memicu munculnya jerawat.

Muncul bisul

Kandungan lemak yang ada di dalam telur itu sangat tinggi. Kadar lemak yang tinggi dapat merusak kadar minyak alami di dalam lapisan kulit, sehingga memunculkan bisul-bisul kecil. Namun, bukti ilmiah tentang hal ini enggak begitu kuat, sehingga banyak orang menganggap kalau itu hanyalah sebuah mitos.

Baca Juga: Endul dan Gurih Pisan! Ini Resep Tahu Putih Telur Praktis yang Cocok Jadi Menu Sarapan, Moms Mau Coba?

Baca Juga: Gak Bakal Busuk Moms! Ini 5 Tips Pilih Telur yang Berkualitas, Cangkang Perlu Diperhatikan Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.