Menu

#dirumaja Bikin Mood Jadi Gak Karuan? Tenang Itu Normal Terjadi! Yuk Atasi dengan Cara Ini...

17 April 2020 16:00 WIB
#dirumaja Bikin Mood Jadi Gak Karuan? Tenang Itu Normal Terjadi! Yuk Atasi dengan Cara Ini...

Ilustrasi seorang wanita yang sedang mendengarkan lagu galau (Shutterstock/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Pandemi virus corona semakin hari makin meningkat jumlah kasusnya. Untuk memutus penyebaran, masyarakat harus taat peraturan untuk #dirumahaja. 

Nah, dengan adanya aturan tersebut membuat suasana hati jadi sering berubah-ubah atau lebih dikenal dengan istilah moody. Benar engga, Beauty? Ternyata hal itu memang wajar dan normal terjadi lho.

Baca Juga: Dear Wanita Karier, Ini Saran Ahli untuk Atur Pekerjaan Rumah dan Kantor saat WFH

Menurut psikolog Reynitta Poerwito., M.Psi, perubahan sikap dan mood selama pandemi memang seringkali terjadi. Bisanya itu terjadi karena tekanan-tekanan yang timbul selama masa social distancing

"Perubahan mood dan sikap seseorang memang normal terjadi selama masa adaptasi. Pandemi ini kan menyebabkan adanya perubahan pada kehidupan kita sehari-hari, bagi beberapa orang yang sulit untuk beradaptasi dengan berubahnya situasi dan rutinitas dalam kesehariannya," ungkapnya dalam sesi Live Chat With Expert di Orami Parenting.

Selain sebagai masa adaptasi diri, Rey juga mengatakan bahwa perubahan mood yang terjadi merupakan salah satu reaksi dari tekanan yang dirasakan. 

Baca Juga: Hati-Hati! 5 Tekanan Mental Ini Rentan Dialami Wanita

"Jadi kalau selama social distancing, WFH atau LFH orang-orang disekeliling kita menjadi sering marah, egois dan lain sebagainya, itu adalah reaksi emosinya terhadap tekanan-tekanan yang sedang dihadapi saat ini," katanya.

Jika mengalaminya, Rey menyarankan untuk menjalani hari dengan tenang dan santai. Setelah itu cari tahu apa penyebab dari perubahan mood itu dan jangan takut untuk mengenali perasaanmu demi mendapatkan kenyamanan.

"Cara memperbaikinya adalah dengan belajar menenangkan diri. Hal ini bisa dilatih setiap hari dengan menarik nafas dalam-dalam bila ada sesuatu yang membuat marah/kesal. Coba juga dicari penyebab kesalnya apa? Apakah ada hubungannya sama ekspektasi yang gak kesampaian, atau memang ada trigger lain yang membuatnya menjadi egois, marah dan moody? Kenali perasaan tersebut kemudian belajar untuk bisa menyalurkan kekesalan dengan cara-cara yang tidak menyakiti orang lain," tambahnya.

Baca Juga: Dilanda Bad Mood? Coba Deh Konsumsi 5 Makanan Ini!

Selain itu, cara lain yang bisa kamu lakukan untuk membuat suasana menjadi tenang adalah dengan berolahraga. Selain sehat, olahraga juga bisa menenangkan hati.

"Cara yang lain untuk tenang adalah berolahraga yang membawa ketenangan seperti yoga, pilates atau melakukan meditasi sehari sekali," tutupnya.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.