Menu

Bicara Si Kecil yang Menggemaskan: Masih Batas Normal atau Tanda Disleksia?

05 Juli 2021 15:17 WIB
Bicara Si Kecil yang Menggemaskan: Masih Batas Normal atau Tanda Disleksia?

Ilustrasi ibu dan anak sedang mengobrol. (Pinterest/parentingnation.in)

HerStory, Sukabumi —

Si kecil yang masih dalam tahap belajar berbicara kerap kali dianggap menggemaskan ketika salah mengucapkan kata-kata. Seperti Mama menjadi Nana atau pesawat menjadi pesawap. Lain hal dengan yang dikatakan dokter anak Kanya Ayu, si kecil yang kerap kali salah dalam pengucapan ketika sudah berulang kali diajarkan, harus mendapatkan perhatian khusus yakni disleksia.

Pada bincang Next Level Parenting yang diselenggarakan oleh @vaksinku.id bersama dokter anak Kanya Ayu dan Amy Zein selaku orangtua dari anak disleksia pada Minggu (4/7/2021) lalu, disleksia berbeda dengan keterlambatan berbicara anak. 

Apa itu Disleksia? 

Disleksia merupakan kondisi anak yang kesulitan dalam berbahasa. Banyak masyarakat awam yang mengira disleksia adalah kesulitan membaca. Kanya Ayu mengatakan proses bahasa itu ada dua yakni menerima dan keluar (ekspresif). Pada anak disleksia terdapat perbedaan dalam menerima informasi dan mengeskpresikannya. "Kesulitannya sudah sejak awal sejak dia menerima informasi (kurang memahami yang ia terima)," lanjutnya. 

Disleksia juga memiliki tingkatan dari ringan seperti gangguan membaca sampai berat yakni gangguan menerima informasi, mengolah dan mengekspresikannya. Kesulitan yang dialami anak disleksia karena bahasa ini mengakibatkan anak tidak dapat memperkirakan ketika menulis. 

Disleksia Bukan Penyakit

Perlu Moms ketahui bahwa disleksia bukanlah penyakit. Disleksia tidak menular dan tidak dapat ditularkan sebab disleksia merupakan bawaan genetik. Kanya Putri selaku dokter spesialis anak mengatakan disleksia bawaan dari lahir dimana jika satu orangtuanya disleksia maka 40% akan diturunkan. Maka dari itu, disleksia tidak dapat disembuhkan tapi dapat diarahkan dengan baik asalkan dengan penangatan yang cepat dan tepat. 

Baca Juga: Dokter Spesialis Anak Spill Cara Efektif untuk Cegah Meningitis pada Si Kecil, Moms Harus Tahu!

Baca Juga: Bisa Hambat Perkembangan Anak, Ini Gaya Parenting yang Sebaiknya Tak Dilakukan Moms dan Dads, Apa Ya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan