Menu

Punya Masalah Darah Tinggi? Waspada Ya Makanan Ini Bisa Memperparah Kondisimu!

12 Juli 2021 16:15 WIB
Punya Masalah Darah Tinggi? Waspada Ya Makanan Ini Bisa Memperparah Kondisimu!

Ilustrasi konsumsi makanan saat program hamil. (Unsplash/pablomerchanm)

HerStory, Jakarta —

Tekanan darah tinggi atau hipertensi menjadi salah satu penyakit kronis yang mematikan. Banyak orang enggak sadar bahwa tekanan darah di dalam tubuhnya sangat tinggi sehingga membuatnya sangat berisiko alami kematian.

Tekanan darah adalah tekanan yang digunakan jantung untuk mendorong darah melalui pembuluh darah dan di sekitar tubuh. Tekanan darah tinggi membuat pembuluh darah di dalam tubuh menjadi tegang. Ketika itu terjadi, pembuluh darah bisa rusak dan ini dapat mempersulit darah mengalir ke seluruh tubuh untuk mencapai semua area vital, seperti jantung.

Dengan begitu, penderita darah tinggi lebih berisiko mengalami serangan jantung atau stroke. Penderita darah tinggi juga berisiko terkena semua jenis komplikasi diabetes, seperti masalah serius dengan kaki, mata, dan ginjal.

Darah tinggi dan diabetes memiliki hubungan yang erat. Oleh sebab itu, penderita darah tinggi juga sebaiknya menghindari konsumsi gula atau makanan yang manis secara berlebihan.

Melansir laman Healthline (12/7/2021) gula dapat meningkatkan tekanan darah dengan beberapa cara. Penelitian menunjukkan bahwa gula, terutama pada minuman manis berkontribusi terhadap penambahan berat badan pada orang dewasa dan anak-anak. Kegemukan dan obesitas mempengaruhi orang untuk tekanan darah tinggi.

Gula yang ditambahkan mungkin juga memiliki efek langsung pada peningkatan tekanan darah, menurut tinjauan tahun 2014. Satu studi pada wanita dengan tekanan darah tinggi melaporkan bahwa penurunan gula sebesar 2,3 sendok teh dapat mengakibatkan penurunan sistolik 8,4 mmHg dan penurunan tekanan darah diastolik sebesar 3,7 mmHg.

Orang dengan diabetes dan tekanan darah tinggi lebih berisiko mengalami serangan jantung atau stroke. Jadi, penting untuk mengetahui cara menjaga tekanan darahmu. Ada banyak hal yang dapat dilakukan untuk membantu mengelola tekanan darah, misalnya dengan mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat.

Baca Juga: Gak Cuma Bikin Awet Muda, Apa Sih Manfaat Setop Konsumsi Gula Seperti Wulan Guritno? Simak Yuk!

Baca Juga: Bikin Darah Tinggi Anjlok, Ini 5 Makanan Tinggi Protein untuk Turunkan Tekanan Darah, Cuss Langsung Coba Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana