Menu

Benarkah Teh Hijau Lebih Sehat dari Teh yang Lainnya? Begini Kata Ahli...

13 Agustus 2021 12:29 WIB
Benarkah Teh Hijau Lebih Sehat dari Teh yang Lainnya? Begini Kata Ahli...

Teh Hijau (Unsplash/Verena Bottcher)

HerStory, Bogor —

Beauty, kamu salah satu penggemar teh kah? Tahu gak, Beauty, dari tiga jenis teh popular, yakni teh hitam, oolong, dan green tea atau teh hijau, maka teh hijaulah paling sering dikaitkan dengan manfaat kesehatan.

Jadi, memang bener ya teh hijau ini paling sehat? Singkatnya, ya, tetapi banyak penelitian tentang teh hijau tidak meyakinkan, lho Beauty…

“Sebagian besar hubungan teh hijau dengan kesehatan terkait dengan komponen bioaktif yang disebut polifenol. Data epidemiologis telah menunjukkan bahwa diet kaya polifenol melindungi terhadap kondisi kesehatan seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2.  Tetapi, banyak dari penelitian ini bersifat observasional, yang berarti temuannya mungkin tidak sepenuhnya akurat,” kata Megan Meyer, Ph.D., direktur komunikasi sains di International Food Information Council, seperti dilansir dari Glamour.com, Jumat (13/8/2021).

Nah, kata Meyer, menurut Tinjauan Sistematis Cochrane baru-baru ini dari 142 studi melihat peran teh hijau dalam pencegahan kanker dan menemukan ada bukti terbatas yang menunjukkan bahwa teh hijau melindungi terhadap kanker.

Jadi, tunggu, apakah teh hijau bener-bener baik untuk kita? Lalu, apa saja manfaat teh hijau?

Baca Juga: Transparan dan Terverifikasi, Alodokter Choice Hadir untuk Suguhkan Konsumen Informasi Akurat Soal Produk Kesehatan, Simak Yuk!

Baca Juga: Banyak Dicari, Ini Deretan Produk Kesehatan yang Minta Belinya Mendadak Naik Pesat! Bisa Jadi Ide Bisnis Nih Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: