Menu

Waspada! Sakit Gigi Berhubungan dengan Diabetes Lho, Begini Penjelasan Dokter...

06 Oktober 2021 08:00 WIB
Waspada! Sakit Gigi Berhubungan dengan Diabetes Lho, Begini Penjelasan Dokter...

Ilustrasi sakit gigi. (Freepik/stokking)

HerStory, Jakarta —

Sakit gigi merupakan kondisi di mana rasa nyeri muncul pada sekitar gigi dan rahang. Tingkat keparahannya juga bervariasi, mulai dari ringan sampai berat.

Meski tingkat keparahannya bisa berat, masih banyak orang yang menganggap kalau sakit gigi adalah hal yang sepele dan akhirnya enggak ditangani dengan benar.

Padahal, kalau enggak ditangani, sakit gigi bisa menimbulkan masalah kesehatan lainnya, seperti diabetes. Hal tersebut diungkapkan oleh studi Ipsos dan GSK Consumer Healthcare dengan melibatkan 4.500 peserta dari 9 negara, termasuk 500 peserta dari Indonesia.

Dalam keterangannya, baru-baru ini, kesehatan mulut yang buruk bisa menyebabkan peradangan gusi dan infeksi. Hal ini dapat mempersulit tubuh untuk mengendalikan level gula darah dan merespons dengan baik terhadap insulin.

Pada gilirannya, level glukosa darah yang tinggi dalam ludah penderita diabetes Tipe 1 dan Tipe 2 bisa meningkatkan risiko kerusakan gigi, dan level gula darah mereka yang tinggi bisa menimbulkan luka umum, termasuk luka di dalam mulut yang penyembuhannya menjadi lebih pelan.

Sementara 58 persen responden yang berusia antara 18-29 tahun menyadari bahwa kesehatan mulut yang baik memiliki dampak positif dalam membantu mempertahankan level gula darah dan menangani diabetes, angka ini turun menjadi hanya 49 bagi responden yang berusia di atas 50 tahun.

Baca Juga: Alamak! Disebut Jadi Pemicu Diabetes dan Kanker, Benarkah Telur Dadar Gak Baik untuk Kesehatan, Mitos atau Fakta Nih?!

Baca Juga: Ada Bawang hingga Kismis, Ini 5 Makanan untuk Hempas Sakit Gigi, Bisa Dicoba saat Darurat!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Tasha Rainita