Menu

Ini Deretan Penyakit Akibat Tak Menjaga Kebersihan Organ Intim, Khusus Wanita Perhatikan Nomor 8 Ya!

08 Oktober 2021 17:45 WIB
Ini Deretan Penyakit Akibat Tak Menjaga Kebersihan Organ Intim, Khusus Wanita Perhatikan Nomor 8 Ya!

Kesehatan vagina. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Kebersihan organ intim adalah suatu hal yang penting diperhatikan bagi semua orang. Pasalnya sejumlah besar infeksi berpindah dari satu orang ke orang lain melalui kontak seksual. Kondisi ini dikenal sebagai penyakit menular seksual (PMS) atau infeksi menular seksual (IMS).

Secara umum, penularan PMS adalah melalui lendir alat kelamin seperti air mani pada pria dan cairan vagina atau darah pada wanita. Kondisi ini sering disebabkan karena hubungan seks tanpa kondom atau penggunaan seks toy yang terinfeksi.

Menjaga kebersihan organ intim sangatlah penting. Jika tak menjaga kebersihan organ intim itu juga bisa menyebabkan masalah kesehatan kronis, seperti kanker dan kerusakan otak permanen ketika ditularkan selama hubungan seksual.

Karena itu, seseorang harus menjaga kebersihan organ intim dan mencegah penularan infeksi. Berikut adalah daftar penyakit yang dapat ditularkan dari orang yang terinfeksi karena tak menjaga kebersihan organ intim:

1. Gonore

Terjadinya gonore paling tinggi di kalangan remaja dan orang dewasa karena ini merupakan infeksi yang paling mudah ditularkan melalui kontak seksual. Hal ini disebabkan karena bakteri bernama Neisseria gonorrhoeae yang akan ditransfer dari orang yang terinfeksi selama hubungan vagina, anal atau oral.

Gejala gonore termasuk keluarnya cairan kental berwarna kuning atau hijau dari penis atau vagina. Selain itu, gonore juga menyebabkan rasa nyeri saat buang air kecil.

Baca Juga: Deretan Cara Menjaga Kebersihan Organ Intim, Nomor 2 Paling Sering Kamu Abaikan Nih, Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: