Menu

Catat Ya! Hindari Buah dan Sayur Ini untuk Menu Buka Puasa, Bisa Buat Perut Kembung

18 Mei 2020 17:15 WIB
Catat Ya! Hindari Buah dan Sayur Ini untuk Menu Buka Puasa, Bisa Buat Perut Kembung

Kumpulan buah dan sayuran. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Banyak dari kita yang memilih berbuka puasa dengan mengonsumsi buah dan sayur. Hal teresebut dilakukan untuk membuat tubuh lebih sehat serta bisa menurunkan berat badan. Namun, ternyata ada beberapa buah yang sebaiknya kamu hindari untuk berbuka puasa lho.

Bukan tanpa sebab, pasalnya ada beberapa buah dan sayur jika dikonsumsi berlebihan akan membuat perut menghasilkan gas penyebab perut kembung dan merusak sistem pencernaan. Nah, penasaran buah dan sayur apa saja penyebab perut kembung? Simak ulasan berikut ya!

Baca Juga: Manfaat Ini yang Akan Kamu Dapat Ketika Mengonsumsi Daging Buah Kelapa saat Berbuka Puasa

Wortel

Wortel adalah salah satu makanan tersehat yang mengandung vitamin dan mineral esensial. Namun, makan terlalu banyak wortel dapat meninggalkan efek samping yang takk nyaman, seperti merasa kembung. Secangkir wortel mentah mengandung sekitar 12 gram karbohidrat dengan 4 gram serat. Sayuran berserat tinggi, seperti wortel, menyebabkan gas karena bakteri di dalam usus besar menghasilkannya sebagai produk sampingan dari pencernaan serat.

Kangkung, kol dan brokoli

Sayuran seperti kangkung, kol, dan brokoli adalah sumber vitamin C dan serat yang sangat baik, tetapi itu juga bisa membuat tubuh merasa kembung dan berair.

Baca Juga: Menjelang Bulan #Ramadhan2020, Buah Kurma Bagus Dikonsumsi Saat Berpuasa, Kenapa Ya?

Apel

Apel termasuk buah yang sangat populer. Hal ini karena apel dipenuhi dengan antioksidan, terutama apel hijau. Namun, apel mengandung fruktosa, atau gula buah, yang keras pada perut sensitif. Fruktosa enggak membutuhkan proses pencernaan karena sudah dipecah menjadi bentuk paling sederhana yang dapat diserap tubuh. Namun, ketika fruktosa tak diserap ke dalam aliran darah melalui dinding usus, fruktosa dikirim ke usus dan dikonsumsi oleh bakteri jahat yang membuat produk sampingan, seperti metana dan gas hidrogen, menyebabkan kembung, kram, gas, diare, dan bau mulut.

Blackberry

Buah kaya antioksidan ini dikemas dengan poliol, komponen utama dalam pengganti gula, juga dikenal sebagai alkohol gula. Jika tubuh mengonsumsi poliol, kandungan ini akan bertahan lama di sekitar sistem pencernaan, dan hanya sebagian diserap oleh usus kecil. Sisa-sisa poliol menarik air ke dalam usus kecil dan besar dan kemudian difermentasi oleh bakteri usus, menyebabkan gas yang berlebihan.

Baca Juga: Cocok Dikonsumsi Saat Puasa! Studi: Buah dan Sayur Ini Menghidrasi Tubuh Dua Kali Lebih Efektif daripada Minum Air

Mangga

Buah manis ini mengandung lebih banyak fruktosa daripada glukosa, yang membuatnya sulit untuk diserap oleh tubuh. Ketidakseimbangan ini dapat menyebabkan perut kembung. Selain itu, fruktosa lebih manis daripada glukosa, yang dapat membuatnya lebih sulit dicerna bagi mereka yang memiliki masalah usus.

Baca Juga: Cuma Gegara 5 Buah Ini Lemak Perut Bisa Musnah, Rugi Banget Lho Kalau Gak Coba!

Baca Juga: 7 Buah yang Mengandung Vitamin E, Dijamin Bikin Kulit Makin Sehat dan Kekebalan Tubuh Jadi Meningkat!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana