Menu

Jangan Disepelekan! Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Moms Wajib Tahu!

08 November 2021 20:35 WIB
Jangan Disepelekan! Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Moms Wajib Tahu!

ilustrasi anak sedang bermain (Pexels/cottonbro)

HerStory, Jakarta —

Enggak hanya kesehatan fisik, kesehatan mental anak juga harus perhatikan lho moms. Kesehatan mental sangat berpengaruh bagi kehidupan sosial Si Kecil nantinya.

Kesehatan mental mencakup kemampuan mengendalikan emosi, bersosialisasi, dan berpikiran jernih. Namun, seringkali orang tua menyepelekan atau melewati pentingnya kesehatan mental.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut cara menjaga kondisi mental anak tetap baik.

Bangun hubungan yang kuat dan perhatian

Tahukah Moms? Hubungan yang baik antara orang tua dan anak bisa mencegah anak mengalami gangguan mental.

Dimulai dengan mengucapkan kalimat yang lembut dan jangan sampai menyakiti hati anak, serta membangun komunikasi yang baik.

Lakukanlah kegiatan-kegiatan bersama anak seperti membaca buku dan bermain bersama, dengan ini akan mempererat hubungan Moms dengan anak.

Tingkatkan rasa percaya diri anak

Berikan pujian pada anak jika berhasil melakukan sesuatu, ini akan meningkatkan rasa percaya diri anak. 

Biarkan anak bereksplorasi dalam melakukan kegiatan sehingga ia dapat percaya diri dengan kemampuan yang dimilikinya.

Baca Juga: 5 Dampak Membentak Anak yang Orang Tua Wajib Tahu, Nomor 3 Bahaya untuk Kesehatan Mental Si Kecil Moms, Catat!

Baca Juga: Lolly Anak Nikita Mirzani Ngaku Sering Dikunci di Kamar, Ini Dampak Buruk Mengurung Anak Bagi Perkembangannya, Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.