Menu

Mampu Atasi Kolesterol Naik Saat Lebaran, Kamu Wajib Konsumsi Makanan Ini!

26 Mei 2020 16:30 WIB
Mampu Atasi Kolesterol Naik Saat Lebaran, Kamu Wajib Konsumsi Makanan Ini!

Ilustrasi kesehatan jantung. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Hari lebaran memang identik dengan makanan berlemak yang memicu kolesterol. Saat tubuh memiliki kadar kolesterol yang tinggi, itu dapat menyebabkan serangan jantung dan stroke. Bagaimana itu bisa terjadi?

Jumlah kolesterol yang berlebih dapat disimpan di dinding arteri. Arteri adalah tabung berdinding otot yang mengantarkan darah beroksigen dari jantung ke jaringan lain dalam tubuh. Saat arteri menyempit, darah lebih sulit mengalir. Hal ini membuat otot jantung tegang karena harus bekerja lebih keras untuk memompa darah ke seluruh tubuh. Akhirnya, otot jantung akan melemah dan tidak bekerja secara efisien.

Baca Juga: Waspada! Jangan Makan Santan Berlebihan di Hari Lebaran, Bahaya Ini Mengintaimu

Selain itu, gumpalan darah dapat terbentuk di atas arteri yang berlemak dan mengeras. Ini dapat menyumbat arteri sepenuhnya, hingga memotong aliran darah ke otak dan mengakibatkan stroke. Hal ini juga dapat mencegah darah mencapai otot jantung, yang mengakibatkan serangan jantung.

Nah, Jika kamu khawatir akan memiliki kadar kolesterol tinggi, kamu bisa mengelolanya dengan rajin mengonsumsi makanan ini selama dua kali dalam seminggu. Dijamin ampuh deh!

"Salah satu cara terbaik untuk menjaga kadar kolesterol tetap terkendali adalah dengan melakukan diet seimbang. Disarankan bahwa orang yang ingin mengelola kolesterol harus makan ikan setidaknya dua kali seminggu," ujar ahli gizi Rob Hobson.

Baca Juga: Hati-Hati! 4 Makanan yang Sering Dikonsumsi Saat Lebaran Ini Bisa Bikin Wajah Berjerawat dan Cepat Tua

Roh menyebutkan beberapa contoh ikan yang bisa dikonsumsi, seperti ikan putih, seperti plak, kod atau haddock karena rendah lemak dan tinggi mineral dan vitamin. Selain itu, bisa juga mengonsumsi ikan berminyak, seperti pilchards, trout dan kepiting karena kaya akan asam lemak esensial omega-3.

"Ikan-ikan ini dapat membantu mengurangi tekanan darah, mengurangi kecenderungan darah menggumpal, mengatur ritme detak jantung dan mengurangi kadar trigliserida," tambahnya.

Baca Juga: Kolesterol Minggat Cuma Gegara Bahan Herbal Ini, Yakin Gak Mau Coba Moms?

Baca Juga: Coba Buat Besok Pagi! Ini 3 Ide Menu Sarapan Sehat yang Cocok untuk Penderita Kolesterol Tinggi: Perut Kenyang, Kolestrol Aman

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana

Artikel Pilihan