Menu

Mau Hilangkan Perut Buncit dengan Cepat? Hindari 3 Makanan Ini Sekarang Juga!

26 November 2021 06:50 WIB
Mau Hilangkan Perut Buncit dengan Cepat? Hindari 3 Makanan Ini Sekarang Juga!

Ilustrasi wanita dengan perut buncit. (nycgreenschools.org/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, apa kamu salah satu orang yang memiliki masalah dengan perut buncit?

Memiliki perut buncit tentu membuat kamu tampil enggak nyaman dan enggak percaya diri. Ada banyak faktor yang menjadi penyebab perut buncit.

Salah satu faktor yang umum terjadi adalah karena gaya hidup yang enggak sehat. Kondisi yang satu ini tentu enggak boleh disepelekan.

Berikut ini beberapa makanan yang menjadi penyebab perut buncit dan harus segera dihindari. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Aneka kue pastry

Beberapa kue pastry, seperti muffin biasanya penuh dengan tepung olahan, cenderung tinggi gula, dan juga tinggi natrium. Ini semua adalah komponen yang dapat menambah lemak di perut.

Steak iga

Iga juga menjadi salah satu makanan yang harus dihindari supaya enggak menjadi penyebab perut buncit. Sebab, mengonsumsi makanan yang kaya lemak berhubungan dengan perut buncit dan obesitas.

Jus buah kemasan

Jus buah yang dibuat secara alami memang menyehatkan untuk tubuh. Sebab, jus buah memiliki kandungan serat dan vitamin yang tinggi, tapi ini enggak berlaku untuk jus buah kemasan.

Jus buah kemasan sudah memiliki beragam campuran bahan yang enggak sehat, seperti kandungan gula yang tinggi. Kandungan itulah yang bisa menyebabkan timbulnya lemak di perut.

Nah, itulah makanan yang harus segera dihindari supaya enggak jadi penyebab perut buncit. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Badan Makin Jadi, Rizky Billar Diminta Lesti Kejora Diet Demi Hempas Perut Buncit: Dia Sampau Drop

Baca Juga: 6 Tips Mudah Hempas Perut Buncit dengan Kilat, Kuncinya Ada di Nomor 5 Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.