Menu

Selingkuh Bikin Hubungan Semakin Erat? Kok Bisa?

27 Desember 2021 07:55 WIB
Selingkuh Bikin Hubungan Semakin Erat? Kok Bisa?

Ilustrasi perselingkuhan (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Seringkali, penyebab hubungan asmara rusak adalah perselingkuhan. Tapi ternyata, seorang terapist malah berkata sebaliknya. Ia membantah anggapan bahwa selingkuh hanya memberikan dampak negatif.

Dilansir dari Daily Star, seorang terapist asal Australia, Matty Silver percaya bahwa perselingkuhan ternyata dapat membuat hubungan asmara lebih kuat.

"Mulai memahami perselingkuhan dan bagaimana hal itu terjadi dapat membantu memberikan kejelasan dan memberikan jawaban atas banyak pertanyaan yang mungkin dirasakan pasangan belum terjawab," jelasnya.

Ia juga menjelaskan bahwa ternyata dengan berselingkuh, pasangan tersebut mampu untuk menemukan akar dari permasalahannya sehingga dapat dicari solusi dan jalan keluarnya.

"Ini bukan tentang menyalahkan, tetapi waktu untuk mendekonstruksi perselingkuhan dan mencari tahu di mana akar perselingkuhan dimulai sehingga mereka dapat membuat keputusan tentang bagaimana hubungan mereka dapat maju," tambahnya.

Ia juga turut menjelaskan bahwa beberapa negara di Eropa mempunyai sikap pemaaf dan menerima keadaan sehingga hal ini dapat menurunkan tingkat perceraian karena perselingkuhan.

Menurut kamu gimana, Beauty? Setuju gak kalau selingkuh bisa mempererat hubungan?

Baca Juga: Alamak! Nikah Modal Orangtua, Suami Suvia Gassanie Tega KDRT dan Selingkuh: Dasar Mokondo!

Baca Juga: Waduh, Gawat Nih! 3 Zodiak yang Sering Rindu Masa Lajang Setelah Nikah, Bakal Ada Tanda-tanda Selingkuh Gak Ya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.