Menu

Maura Magnalia Meninggal di Usia Muda, Keluarga Nurul Arifin Terpukul: Bulan Depan Dia Wisuda S2 dari Sydney University

26 Januari 2022 14:30 WIB
Maura Magnalia Meninggal di Usia Muda, Keluarga Nurul Arifin Terpukul: Bulan Depan Dia Wisuda S2 dari Sydney University

Nurul Arifin dan Maura Magnalia (Instagram/na_nurularifin)

Ayah Maura Magnolia, Mayong Suryo Leksono pun mengungkapkan kondisi putrinya sebelum meninggal dunia, ia menjelaskan bahwa Maura mengalami gagal jantung sebelum menghembuskan nafas terakhirnya.

Kondisi kesehatannya belakangan memang menurun, pasalnya Maura tengah sibuk mempersiapkan dan mengurus wisuda S2nya di Sydney University yang seharusnya akan digelar bulan depan.

"Kalau sebab penyakitnya kan adalah henti jantung. Terus, tadi kami bawa ke rumah sakit jam 5 pagi, dinyatakan meninggal pada 5.37," terang Mayong.

"Jadi sempat ada waktu 37 menit dan tidak tertolong. Sudah lemas dan sudah dingin. Karena mungkin kondisinya lagi drop, dia tidak tidur, dia lagi mengurusi wisudanya bulan depan, dia akan wisuda dari Sydney University, baru selesai S2," bebernya.

Mayong juga mengungkapkan jika sang putri sempat kebinggungan melaksanakan wisuda S2nya, pasalnya ia tak bisa pergi ke Australia karena adanya lockdown. Keluarga menduga hal tersebut menjadi salah satu pemicu Maura mengalami stress.

"Wisudanya masih belum tahu boleh atau tidak pergi ke Australia karena masih lockdown. Kemudian dia juga melamar kerja, mungkin karena stres beberapa hari tidak tidur, ya begitulah. Ternyata ada beberapa hal yang tidak bisa dideteksi oleh kita semua. Mungkin Maura sendiri tidak menduga bahwa akan secepat itu," ungkap Mayong.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: