Menu

Yaampun... Rezeki Lagi Mampet? Cuss Coba Perbaiki Tata Rumah Kamu Menurut Fengshui Agar Rezeki Ngalir Deras Gak Ada Halangan!

27 Januari 2022 08:35 WIB
Yaampun... Rezeki Lagi Mampet? Cuss Coba Perbaiki Tata Rumah Kamu Menurut Fengshui Agar Rezeki Ngalir Deras Gak Ada Halangan!

Ilustrasi perempuan sedang bekerja dari rumah. (Pinterest/Edited by HerStory)

Feng shui ruang tamu 

ruang tamu merupakan salah satu bagian paling penting di dalam rumah. Oleh karena itu, segala penataan dan desainnya sangat diperhatikan.

Apalagi ruang tamu merupakan segmen yang menyambungkan bagian luar dan dalam rumah. Baik first impression maupun kenyamanan rumah pun bergantung pada tampilan ruang tamu.

1. Pencahayaan

Pengaturan pencahayaan di ruang tamu tak boleh disepelekan, nih, menurut feng shui. Selain dari lampu ruang, pencahayaan alami yang masuk ke ruang tamu juga harus diperhatikan.

Tentunya ruang tamu yang baik adalah yang memiliki ventilasi dan jendela yang cukup. Namun, jangan sampai jendelamu terlalu berlebihan atau ada lebih dari 2 pintu menuju ruang tamu.

Mengapa begitu? Menurut feng shui, tuh, hal ini akan menciptakan arus chi yang tak beraturan. Bukannya membawa keberuntungan ya, energi chi dari cahaya yang berlebihan malah bekerja sebaliknya.

2. Sisi emas ruang tamu

Ruang tamu memiliki sisi ’emas’ yang berada di seberang diagonal dari pintu masuk. Jadi, kalau pintu masuknya ada di kanan, maka sisi emasnya berada pada bagian kiri dinding di seberangnya.

Jika ditengah berarti sisi emasnya ada di kiri dan kanan dinding yang berseberangan dengan pintu masuk.

Sisi emas bisa diisi dengan dekorasi seperti lukisan yang membawa energinya masing-masing, seperti ikan koi, hingga kuda.

Baca Juga: 30 Nama Bayi Perempuan Islami Cantik Pembawa Rezeki, Moms Wajib Tahu Nih!

Baca Juga: ATM Buncit! Ini 3 Zodiak Beruntung 1 April 2024, Hidupnya Penuh Berkah dan Rezeki! Ada Kamu Salah Satunya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Akurat

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Akurat. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza