Menu

Gak Bisa Dianggap Remeh! Dampak Buruk pada Leher Selama WFH Ini Harus Kamu Waspadai

02 Februari 2022 20:25 WIB
Gak Bisa Dianggap Remeh! Dampak Buruk pada Leher Selama WFH Ini Harus Kamu Waspadai

Ilustrasi nyeri leher saat WFH. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Beauty, mungkin tak sedikit dari kalian yang gak sadar dengan dampak WFH selama pandemi ini. Ya, salah satu efek dari dampak pandemi yaitu timbulnya masalah pada leher. Tentu hal ini tak bisa diabaikan begitu saja, ya.

Pasalnya, di tengah masa pandemi Covid-19, pilihan kerja dari rumah menjadi salah satu hal lumrah yang dilakukan perusahaan demi kebaikan bersama.

Nah, selama bekkerja dari rumah atau WFH itulah terkadang beberapa pekerja dipaksa untuk duduk seharian sehingga bisa berimbas ke postur tulang.

Akibatnya, tulang belakang bisa mengalami beberapa masalah di servikal dan lumbar karena daerah tersebut terkena dampak paling parah tekanan imbas terlalu lama diam. Dibandingkan dengan tulang lain, tulang leher memiliki ukuran yang lebih kecil dan fleksibel serta rentan alami cedera ringan.

Jika berbagai macam keluhan pada bagian tubuh seperti leher pegal, kaku leher, sakit leher lokal, leher bungkuk dan lain-lain tak ditanggulangi maka hasilnya bisa berbahaya. Karenanya, kamu perlu rahat sejenak dan tak terpaku secara monoton pada kegiatan kerja WFH agar bisa tetap sehat.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Sri Handari