Menu

4 Faktor Pemicu Anak Melawan Orangtua, Penting Banget Dicatat Moms!

24 Februari 2022 11:45 WIB
4 Faktor Pemicu Anak Melawan Orangtua, Penting Banget Dicatat Moms!

Ilustrasi orang tua memarahi anaknya. (Brightside/Cue the dog production)

HerStory, Jakarta —

Memiliki anak yang pembangkang memang kadang bisa jadi hal yang menyedihkan bagi orangtua. Hal itu membuat para orangtua akan bertanya apa yang salah dalam mendidiknya. Namun nyatanya, memang banyak sekali masalah yang dihadapi orangtua dalam membantu tumbuh kembang anak yang mungkin saja bisa menjadi alasan mengapa anak suka melawan.

Pada hakikatnya, ketika kecil anak belum memahami apa itu membangkang. Ia hanya berekspresi sesuai dengan apa yang ia rasakan. Namun, penanganan yang lamban atau tak sesuai, bisa membuat sikap tersebut mendarah daging dan susah untuk diubah. Sehingga sampai anak remaja bahkan dewasa, anak terbiasa untuk melawan orang tuanya sendiri. 

Berikut 4 faktor yang menyebabkan anak berani melawan orang tua.

1. Kurangnya komunikasi antara orang tua dan anak

Faktor pertama yang melatarbelakangi anak berani melawan orang tua, yakni kurangnya komunikasi. Segala persoalan bisa diatasi dengan adanya komunikasi. Sayangnya, memang ada beberapa anak yang kesulitan mengomunikasikan segala sesuatu kepada orang tuanya.

Hal tersebut bisa jadi disebabkan karena sedari kecil anak tersebut jarang diajak berkomunikasi atau bercerita oleh orang tuanya. Sehingga anak akan kesulitan mengungkapkan apa yang ia rasakan. 

Dapat terjadi pula ketika anak tumbuh ke masa remaja. Biasanya, hubungan anak dengan orang tuanya akan sedikit memiliki batas. Anak akan lebih memilah segala sesuatu yang harus disampaikan kepada orang tuanya dan banyak hal lain yang harus menjadi rahasianya sendiri.

Kerenggangan tersebut jika dibiarkan akan menciptakan rasa segan satu sama lain. Akhirnya, hubungan dan komunikasinya memudar dengan sendirinya. Komunikasi antara anak dan orang tua yang kurang, bisa membuat seorang anak malas untuk berkomunikasi dengan orang tuanya. Bahkan, 

2. Banyaknya kritikan dari orang tua

Kritikan berlebih yang berasal dari orang tua akan membuat anak merasa tak nyaman dengan orang tuanya sendiri. Sebab, terlalu sering di kritik, anak akan menganggap bahwa orang tuanya tak memahami apa yang ia sukai dan tak menghargai apa pun yang ia usahakan. 

Hal yang tak mengenakkan tersebut jika berjalan dan dirasakan setiap hari, tak mustahil akan merenggangkan hubungan antara orang tua dan anak itu sendiri. Alih-alih hormat dan patuh kepada orang tua, anak malah lebih memilih untuk melawan dari segala hal yang orang tua perintahkan.

Oleh karena itu, sebaiknya sebagai orang tua kita harus mampu percaya kepada anak dan membiarkan dia untuk memutuskan segala sesuatu yang akan jalaninya sendiri. Selain itu, kita juga harus memberi anak apresiasi sebagai bentuk menghargai segala bentuk usaha dan hal yang ia lakukan. 

Baca Juga: Gak Pernah Mau Nyusahin Orangtua, Ini 3 Zodiak yang Paling Mandiri dan Anti Repot! Ada Si Kecil Gak Moms?

Baca Juga: Waspada Moms! Bisa Jadi Tabiat, Ini 7 Ciri Anak Durhaka yang Suka Melawan Orangtua dan Gak Tahu Terima Kasih! Semoga Si Kecil Gak Gini Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza