Menu

Anti Ribet, Bau Mulut Langsung Hilang Seketika Hanya dengan Cara Ini, Mudah Banget Lho!

25 Maret 2022 07:35 WIB
Anti Ribet, Bau Mulut Langsung Hilang Seketika Hanya dengan Cara Ini, Mudah Banget Lho!

Ilustrasi bau mulut. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Bau mulut memang seringkali bikin minder karena dengan hal ini orang yang berada di sekitarmu pun akan merasa gak nyaman. Bau mulu ternayata bisa disebabkan oleh sembarangan mengkonsumsi makanakan dan kurang bersih saat menggosok gigi.

Selain itu, penggunaan masker terutama di masa pandemi seperti saat ini juga dapat menjadi penyebab bau mulut.

Dikutip dari laman NHS, ada delapan cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi bau mulut. Apa saja? Berikut paparannya!

Pertama, rutin gosok gigi sampai bagian gusi minimal dua kali sehari selama dua menit.

Kedua, gunakan pasta gigi yang mengandung fluoride yang dapat membantu mencegah gigi berlubang.

Ketiga, jangan lupakan untuk sikat lidah sehari sekali dengan sikat khusus.

Keempat, untuk memaksimalkan pembersihan gigi, coba gunakan floss atau benang gigi untuk memastikan tak ada makanan tersisa di sela-sela gigi.

Kelima, lakukan pemeriksaan rutin ke dokter gigi, sebaiknya enam bulan sekali.

Keenam, jika pakai gigi palsu, pastikan gigi palsu tersebut selalu bersih dan melepaskannya di malam hari.

Ketujuh, coba makan permen karet bebas gula setelah mengonsumsi makanan yang beraroma tajam.

Kedelapan, gunakan obat kumur atau pasta gigi antibakteri.

Selain itu, hindari kebiasaan merokok, jangan banyak makan atau minum yang manis, tak menyikat gigi terlalu keras hingga membuat gusi berdarah.

Baca Juga: Bukan Cuma Sikat Gigi, Ini 11 Langkah yang Harus Beauty Lakukan untuk Jaga Kesehatan Gigi, Harumnya Auto Menyegarkan!

Baca Juga: Puasa Makin Asyik, Ini 5 Rekomendasi Mouthwash yang Aman Digunakan dan Hempas Bau Mulut, Cuss Stok dari Sekarang!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza