Menu

Mager ke Salon? Eits Tenang! Yuk Coba Masker dari Bahan Alami Ini, Ampuh Banget Tepis Rambut Kering dan Kusut!

04 April 2022 07:35 WIB
Mager ke Salon? Eits Tenang! Yuk Coba Masker dari Bahan Alami Ini, Ampuh Banget Tepis Rambut Kering dan Kusut!

Ilustrasi wanita yang kesal dengan rambutnya yang mengembang. (Freepik/master1305)

Yogurt dan Minyak Zaitun

Bahan alami lain yang dapat kamu gunakan untuk merawat rambut kering adalah yogurt tawar dan minyak zaitun. Caranya, cukup campurkan setengah cangkir yogurt dengan 2 sendok minyak zaitun serta 6 tetes minyak esensial.

Oleskan menyeluruh pada rambut yang sudah dikeramas. Tutup dengan shower cup dan diamkan masker rambut ini selama 15-20 menit sebelum dibilas dengan air hangat.

Alpukat

Bukan hanya baik bagi tubuh, alpukat rupanya juga bagus untuk memelihara kesehatan rambut kering.

Cara menggunakan alpukat untuk perawatan rambut yaitu mencampurkannya dengan satu butir telur. Selanjutnya, oleskan campuran tersebut ke rambut yang basah untuk didiamkan selama 20 menit. Setelah itu, jangan lupa untuk membilas rambut sampai benar-benar bersih.

Pisang

Pisang kaya akan potasium dan memiliki kadar air tinggi yang membuatnya cocok untuk perawatan rambut kering. Bukan hanya itu, pisang juga dipercaya dapat mencegah rambut bercabang, meningkatkan elastisitas, dan melembutkan rambut.

Caranya, tumbuk satu buah pisang dan oleskan secara menyeluruh pada rambut sampai ke ujung akarnya. Diamkan masker pisang selama 1 jam dan bilas dengan air hangat.

Baca Juga: Udara Makin Lembap, Ini 3 Bahan Alami yang Ampuh Usir Nyamuk, Moms Wajib Catat!

Baca Juga: Lemak Auto Hancur! Ini Resep Obat Diet dari Bahan Alami yang Bisa Bantu Turunkan Berat Badan, Mudah dan Murah Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan