Menu

Ups, Wajib Tahu! Ini 5 Model Gaun Pengantin yang Sebaiknya Dihindari Agar Penampilan Lebih Mempesona!

23 Mei 2022 12:25 WIB
Ups, Wajib Tahu! Ini 5 Model Gaun Pengantin yang Sebaiknya Dihindari Agar Penampilan Lebih Mempesona!

Mega Iskanti mengenakan gaun buatan Renzi Lazuardi untuk acara lamarannya. (Instagram/megaiskanti)

Gaun model fishtails

Gaun pengantin dengan model ekor ikan memang tampak menarik, tapi tak usah terlalu ekstrem. Mengapa demikian?

Pertama, jika bagian sekitar lutut terlalu ketat, kamu akan kesulitan berjalan. Itu jelas berbahaya karena kamu mungkin saja terjatuh saat mencoba bergerak lebih banyak.

Kedua, jika terlalu ketat, itu malah tak tampak menarik. Terlepas dari bentuk atau ukuran tubuh kamu, gaun model ini cenderung membuat kaki kamu terlihat lebih pendek.

Gaun pink

Menurut Clemmie, gaun pengantin berwarna pink tak memberikan kesan elegan. Bahkan, dia menganggapnya kuno dan norak.

Terlalu banyak tulle

Kamu mungkin ingin tampak seperti selebritas yang berjalan di karpet merah. Namun, jika kamu tak memiliki penata gaya yang tepat, hasilnya mungkin malah gagal total.

Penggunaan tulle memang indah dan jadi favorit banyak orang. Hanya saja, kuncinya adalah jangan berlebihan.

Baca Juga: 46 Tahun Bergelut di Bidang Tata Rias dan Busana Pengantin, Sanggar Liza Tampilkan Wajah Baru House of Liza Menuju Masa Depan Cerah

Baca Juga: Pengantin Baru Jangan Sampai Salah! Begini Cara Membersihkan Miss V Usai Berhubungan Seks Pertama Kali

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza