Menu

Ini Aturan Diet Sehat untuk Penderita Gagal Jantung, Ikuti Kalau Mau Panjang Umur!

31 Mei 2022 18:35 WIB
Ini Aturan Diet Sehat untuk Penderita Gagal Jantung, Ikuti Kalau Mau Panjang Umur!

Ilustastrasi kesehatan jantung. (pinterest/freepik)

Terkait pola hidup sehat yang harus dijalani, dr. Nauli menyarankan kita untuk melakukan diet sehat, Beauty, yakni dengan memperhatikan jumlah asupan kalori yang terkandung di dalam makanan, terutama kadar gula, lemak jenuh, seperti yang ditemukan pada produk makanan, susu dan daging.

“Mengonsumsi terlalu banyak makanan berlemak ini bisa mengakibatkan tingginya kadar lemak dan kolesterol dalam darah. Nah, kolestrol darah tinggi terkait dengan penyakit arteri koroner, yang bisa menyebabkan serangan jantung dan gagal jantung. Selain itu, makanan dengan kandungan lemak tinggi juga mengandung banyak kalori yang dapat menyebabkan penambahan berat badan dan membuat tubuh berisiko tinggi mengalami gagal jantung,” paparnya.

Selain itu, dr. Nauli pun menyarankan untuk memperhatikan asupan garam dalam makanan yang dikonsumsi sehari-hari. Menurutnya, retensi air dan garam, yang bisa berakibat dari mengonsumsi makanan asin atau karbohidrat olahan seperti roti putih dan nasi, juga bisa meningkatkan tekanan pada jantung. Peningkatan jumlah cairan dalam darah berarti jantung harus bekerja lebih keras untuk memompa darah ke sekitar tubuh.

“Nah, cairan berlebih bisa masuk ke paru-paru, sehingga mengakibatkan sulit bernafas, ke dalam perut sehingga lebih sulit untuk makan dan mencerna makanan, atau ke kaki bagian bawah. Jadi, mengurangi asupan garam menjadi sangat penting, terutama bagi orang yang sudah mengidap gagal jantung,” tuturnya.

“Tubuh membutuhkan garam untuk berfungsi, namun hanya membutuhkan sedikit, dan sebagian besar makanan mengandung garam secara alami. Gagal jantung ini menyebabkan tubuh menahan garam dan air ekstra, yang menyebabkan cairan terbentuk di tubuh dan menyebabkan pembekakan pergelangan kaki, kaki atau perut, dan penambahan berat badan. Hal ini juga dapat menyebabkan penyumbatan pada paru-paru dan membuat sesak napas,” sambungnya.

Baca Juga: Gak Cuma Cegah Penyakit Jantung, Ini 3 Manfaat Konsumsi Udang Coklat untuk Kesehatan Tubuh, Moms Sudah Tahu Belum?

Baca Juga: Waspada Beauty! Kenali Gejala Awal Serangan Jantung dan 6 Orang yang Berisiko Mengidapnya, Kamu Termasuk?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan