Ilustrasi zodiak suka belanja tapi hasil utang. (Freepik/Edited By HerStory)
Biasanya, orang membeli barang karena kebutuhan hidupnya. Namun beberapa orang lainnya ada yang gemar membeli barang karena dorongan dan hasratnya yang tak bisa ditahan. Padahal, mereka tak tahu akan digunakan untuk apa barang tersebut nantinya.
Si tukang belanja ini umumnya dikenal boros. Beberapa orang bahkan bukan tak mungkin berakhir dengan bangkrut, atau hidup dalam utang gara-gara hobi belanjanya ini.
Nah, apakah kamu termasuk si tukang belanja? Ternyata, ada enam zodiak yang memiliki pembawaan lahir suka belanja. Apa saja? Ini dia, seperti dilansir dari Times of India.
Tak ada keraguan sedikitpun di benak Sagitarius saat mereka menggesek kartu kredit untuk belanja. Tetapi umumnya mereka melakukan menjadi boros untuk bepergian dan mendapatkan pengalaman baru. Mereka suka menjelajahi hal-hal dan tempat-tempat baru. Sangat jarang mereka membelanjakan uang untuk hal-hal materialistis seperti kosmetik, tas, dan sepatu, dll.
Gemini suka menghabiskan uang untuk mengikuti kursus dan pelatihan skill yang dirasanya bermanfaat. Mereka suka mencari hobi baru, dan sangat suka mempelajari sesuatu yang belum mereka ketahui. Hal baiknya adalah mereka tak membelanjakan uang untuk hal-hal materialistis.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel:
Lihat Sumber Artikel di Suara.com
Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.