Menu

Resep Onigiri Tuna Mayonaise, Cocok Jadi Sarapan Sekaligus Menu Bekal yang Bikin Kenyang!

10 September 2020 07:00 WIB
Resep Onigiri Tuna Mayonaise, Cocok Jadi Sarapan Sekaligus Menu Bekal yang Bikin Kenyang!

Onigiri Tuna Mayonaise (Instagram/fridajoincoffee)

HerStory, Jakarta —

Sarapan itu penting dan enggak boleh dilewatkan. Beauty, mungkin banyak di antara kamu yang suka sarapan dengan langsung makan nasi. Makanya, enggak heran kalau banyak olahan nasi yang cocok dijadikan menu sarapan. Salah satunya ialah kuliner khas Jepang yang satu ini, apalagi kalau bukan Onigiri.

Olahan berupa nasi kepal berbentuk segitiga ini sering ditemui di beragam supermarket. Biasanya, para pekerja akan membeli dan menjadikannya sebagai menu sarapan yang mengenyangkan.

Onigiri juga mudah dibuat sendiri di rumah lho, Beauty. Kamu bisa menjadikannya sebagai menu sarapan sekaligus bekal makan siang untuk di kantor. Onigiri juga memiliki beragam varian isian yang menggiurkan. Isian tuna mayo menjadi salah satu varian yang banyak digemari. 

Tertarik untuk membuatnya? Yuk intip kreasi Onigiri Tuna Mayonaise ala Mak Frida seperti dikutip dari laman Instagram @fridajoincoffee, Kamis (10/9/2020).

Bahan-bahan

  • 400 gr nasi putih
  • 600 ml air
  • 2 sdm tuna kaleng
  • 1 sdm mayonaise
  • 1 saun bawang, iris halus
  • Nori rumput laut, secukupnya
  • Sedikit olive oil untuk menumis tuna

Baca Juga: Resep Spaghetti Brulee yang Endul dan Mudah Ditiru, Cocok untuk Sajian saat Bosan Santap Masakan Rumahan!

Baca Juga: Cocok untuk Jadi Teman Santai, Ini Resep Bakwan Jagung Crispy yang Wajib Coba!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan