Rekomendasi fesyen untuk Iduladha dari Tokopedia. (Siaran Pers/Tokopedia)
Iduladha merupakan salah satu hari raya umat muslim yang dirayakan dengan penuh semarak. Tak hanya siap-siap untuk menyantap hidangan kambing atau sapi saja Beauty, tapi penting juga untuk memerhatikan penampilan agar tetap kece di hari raya Iduladha.
Gak perlu pilih busana yang mahal from head to toe, tapi kamu cukup melakukan beberapa trik untuk membuat penampilanmu semakin stylish. Kamu juga gak perlu repot-repot berbelanja busana muslim untuk sambut hari raya Iduladha, karena hanya dalam satu genggaman, fesyen kece bisa kamu miliki hanya dengan melalui Tokopedia.
“Menjelang Iduladha 2022, Klaten, Balikpapan dan Makassar menjadi beberapa daerah dengan peningkatan transaksi tertinggi di kategori Fesyen Muslim Tokopedia dibandingkan periode Iduladha 2021,” ungkap AVP of Category Development Tokopedia, Falah Fakhriyah, seperti keterangan pers yang diterima HerStory pada Kamis, (7/06/2022).
Catat Beauty, begini trik memadupadankan busana untuk tampil stylish di Hari raya:
Pilih hijab berbahan serat alami, seperti katun, voal dan linen atau bahan semi-sintetis, seperti rayon dan viscose, yang memiliki daya serap tinggi terhadap keringat. Untuk model hijab, gunakan yang persegi empat atau pashmina agar terlihat minimalis.
“Beberapa jenis hijab yang laris di kategori Fesyen Muslim menjelang Iduladha 2022 adalah hijab instan, hijab segi empat dan pashmina. Masyarakat juga bisa mendapatkan model hijab tersebut dari UMKM fesyen lokal asal Bandung, yaitu Authentism,” kata Falah.
“Penggunaan masker menutupi sebagian besar wajah, maka terapkanlah makeup yang berfokus pada mata dan alis. Mengaplikasikan warna coklat natural pada mata dapat memberi kesan semi formal yang sangat cocok untuk setiap acara,” ujar Beauty Influencer, Kiara Leswara di acara virtual Tokopedia (25/10/2021).
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.