Menu

Waspada Kekerasan Seksual pada Anak, Psikolog Paparkan Hal Penting yang Wajib Dilakukan Orang Tua

25 Juli 2022 13:05 WIB
Waspada Kekerasan Seksual pada Anak, Psikolog Paparkan Hal Penting yang Wajib Dilakukan Orang Tua

Stop kekerasan seksual pada anak (Focus for Health)

HerStory, Medan —

Pengetahuan seksual merupakan salah satu hal yang penting dan harus diajarkan ke anak. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kekerasan seksual yang menimpa si buah hati.

Dilansir dari beberapa sumber, Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) Livia Istania DF Iskandar sekaligus psikolog pendiri Yayasan Pulih menjelaskan bahwa ada beberapa hal yang wajib dilakukan orang tua untuk mencegah terjadinya kekerasan seksual pada anak.

Orang tua harus mengajarkan pengetahuan seksual kepada anak sejak dini, salah satu tentang area tubuh. Anak sebaiknya mengenali mana area privat dan yang enggak serta area yang boleh atau engga disentuh oleh orang lain.

“Anak-anak perlu diajarkan untuk bisa paham daerah tubuh mana yang bisa disentuh oleh orang lain dan mana yang tidak,” ungkap Livia.

Selanjutnya orang tua harus memberikan pemahaman tentang bagaimana cara mengekspresikan kasih sayang, khususnya melalui sentuhan. Proses belajar mengenai tubuh dapat dilakukan secara halus seperti lewat lagu.

Tak hanya paham mengenai area privat, anak juga harus diberikan pengetahuan untuk menolak atau berkata ‘tidak’ jika dalam kondisi gak aman. Hal ini berkaitan dengan tindakan pelecehan yang mungkin terjadi.

“Misalnya orang tua mendorong anak bisa dipeluk atau dipangku oleh orang yang baru dia kenal, dan kalau dia merasa tidak nyaman dengan itu, ya dia bisa mengatakan ‘tidak’,” ujarnya.

Baca Juga: Bukan Cuma Cegah Stunting, di Hari Gaji Nasional, Askrindo Beri Edukasi Soal Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

Baca Juga: Menyeramkan! Ditemukan Grup Telegram Berisi 70.000 Pengguna Pria Membahas Cara Memperkosa Istri, Ibu, dan Adik

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan