Menu

Beauty Wajib Tahu, Ini 3 Tips Belanja Online yang Hemat di Kantong Plus Dapet Untung, Cobain Yuk!

04 Agustus 2022 17:19 WIB
Beauty Wajib Tahu, Ini 3 Tips Belanja Online yang Hemat di Kantong Plus Dapet Untung, Cobain Yuk!

Ilustrasi belanja online (Seb_ra/Edited By HerStory))

“Karakteristik pengguna belanja online yang semakin terbiasa untuk memastikan bahwa mereka mendapatkan value for money ini sangat cocok dengan value ShopBack, dan kami merasa bangga sudah ikut membentuk karakteristik ini. Fitur-fitur yang kami tawarkan bertujuan untuk membantu pengguna menjadi smart shopper. Kalau bisa dapat yang lebih murah, kenapa bayar mahal kan?,” ungkap Galuh.

Galuh melanjutkan, ShopBack sendiri mengkurasi penawaran-penawaran terbaik dari beragam marketplace di Indonesia, sehingga sebelum belanja, pengguna sudah dapat mempertimbangkan toko apa yang bisa memberikan mereka penawaran terbaik. Selain itu, ShopBack juga memberikan cashback untuk setiap pembelanjaan yang dilakukan melalui ShopBack.

“Jadi, kalau setiap belanja bisa dapat cashback, kan lumayan ya. Cashback bisa dikumpulkan, dari sedikit ditabung lama-lama jadi signifikan jumlahnya. Ini yang kami tawarkan kepada pengguna kami,” ujar Galuh.

Galuh pun menambahkan, saat ini ShopBack Indonesia memiliki lebih dari 8 juta pengguna yang terdiri atas 60% wanita dan 40% pria. Adapin, kategori yang selalu menjadi favorit belanja pengguna ShopBack Indonesia diantaranya fashion, health & beauty, handphone & electronics.

Nah Beauty, agar kamu nyaman, aman dan hemat saat berbelanja online, lanjut Galuh, berikut ada beberapa tips dari ShopBack Indonesia.

Pertama, kata Galuh, saat akan berbelanja online, pilihlah produk dan toko yang menawarkan harga terbaik, dengan melihat komparasi atau rekomendasi yang tersedia di aplikasi.

Kedua, penting juga nih buat kamu untuk melihat reputasi toko berdasarkan rating, jumlah produk yang sudah terjual, dan ulasan pembeli sebelumnya.

“Dan ketiga, jangan lupa, carulah keuntungan lebih yang ditawarkan, misalnya diskon, voucher, cashback atau gratis ongkir. Jadi, untungnya untuk pengguna semakin banyak dan pengguna bisa memaksimalkan value dari setiap pengeluaran yang dilakukan,” pungkas Galuh.

So, happy shopping, ya Beauty!

Baca Juga: Bukan Cuman Manfaatkan Diskon dan Cashback, Ini Lho 4 Tips Jadi Smartshopper saat Belanja Online

Baca Juga: 6 Tips Belanja Hemat yang Harus Beauty Terapkan, Penting Banget Kendalikan Hasrat Beli Barang Baru!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan