Menu

4 Gejala Penyakit Ginjal yang Menyerang Wanita

26 Agustus 2022 14:00 WIB
4 Gejala Penyakit Ginjal yang Menyerang Wanita

Ilustrasi wanita mengalami sakit ginjal (Shutterstock/Fizkes)

HerStory, Medan —

Ginjal merupakan organ tubuh yang berfungsi untuk membersihkan limbah dah cairan yang gak dibutuhkan oleh tubuh. Gejala penyakit ginjal umumnya sama antara pria dan wanita.

Meski begitu ada gejala khusus yang hanya dirasakan oleh wanita, yaitu:

1. Terganggunya siklus menstruasi

Jika wanita mengalami penyakit ginjal, maka ada kemungkinan kondisi tersebut mempengaruhi menstruasi. Kondisi ini meliputi siklus haid yang gak teratur, darah haid keluar lebih sedikit atau lebih banyak dari biasanya, hingga waktu menstruasi lebih lama dari biasanya.

2. Penurunan gairah seksual

Gangguan pada ginjal ternyata dapat mempengaruhi gairah seksual pada wanita. Kondisi ini dinamakan sebagai disfungsi seksual yang menyebabkan penurunan gairah seksual.

3. Sulit hamil

Penderita sakit ginjal lebih sulit untuk hamil dibandingkan dengan wanita sehat pada umumnya. Hal ini terjadi sebab penderita berisiko mengalami tekanan darah tinggi, persalinan prematur, dan kemungkinan hilangnya fungsi ginjal hingga butuh melakukan cuci darah.

4. Tulang menjadi keropos

Kondisi lain yang menyerang wanita adalah terjadinya pengeroposan tulang. Kondisi ini terjadi ketika massa tulang berkurang atau mengalami penyusutan.

Baca Juga: Biar Umur Makin Panjang, Ini 5 Makanan Sehat yang Jitu untuk Kesehatan Ginjal! Cuss Konsumsi dari Sekarang Moms!

Baca Juga: 4 Hal Berbahaya yang Sebabkan Urine Berbusa, Mulai dari Penyakit Mematikan hingga Gaya Hidup, Nomor 3 Sering Terjadi Nih

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.